Dishubtrans DKI Siagakan 12 Mobil Derek

Kamis, 31 Desember 2015 Reporter: Nurito Editor: Rio Sandiputra 6730

Antisipasi Kemacetan Lalu Lintas, Dishubtrans DKI Siapkan 12 Mobil Derek

(Foto: Nurito)

Dinas Perhubungan dan Transportasi (Dishubtrans) DKI Jakarta menyiapkan 12 mobil derek di pintu-pintu tol hingga masa liburan akhir tahun berakhir. Ini untuk mencegah kemacetan yang diakibatkan adanya mobil yang mogok.

Kita siapkan sore nanti 12 mobil derek, guna mengantisipasi manakala ada mobil mogok. Langsung kita derek ke bengkel terdekat atau titik aman

“Kita siapkan sore nanti 12 mobil derek, guna mengantisipasi manakala ada mobil mogok. Langsung kita derek ke bengkel terdekat atau titik aman,” ujar Andri Yansyah, Kepala Dishubtrans DKI Jakarta, Kamis (31/12).

Menurut Andri, diperkirakan puncak arus balik dari liburan akhir tahun akan terjadi pada tanggal 2-3 Januari mendatang. Mobil derek akan ditempatkan di pintu tol yang berdekatan dengan lampu lalu lintas.

"Karena yang dekat dengan traffic light itu merupakan simpul-simpul kemacetan," tandasnya.

Layanan mobil derek tersebut tidak dipungut biaya. Beberapa titik yang akan menjadi antisipasi seperti di pintu keluar masuk tol Tegal Parang, Mampang Prapatan. Kemudian pintu tol Jagorawi di Halim Perdanakusuma, pintu tol Jakarta Cikampek. Selain itu  pintu tol dalam kota seperti di Kebon Nanas, Prumpung, Rawamangun dan sebagainya.

BERITA TERKAIT
Mangkal di Jl Lenteng Agung, 6 Angkot Diderek

Mangkal di Jl Lenteng Agung, 6 Angkot Diderek

Selasa, 29 Desember 2015 5683

Ini Skema Pengalihan Arus Tahun Baru Di Kota Tua

Malam Tahun Baru, Lalin di Kota Tua Dialihkan

Selasa, 29 Desember 2015 4310

11.376 Kendaraan Terjaring Operasi Lintas Jaya

11.376 Kendaraan Terjaring Operasi Lintas Jaya

Selasa, 29 Desember 2015 3320

Malam Tahun Baru, 31 CCTV Disebar Di Ancol

Malam Tahun Baru, 31 CCTV Awasi Ancol

Kamis, 24 Desember 2015 5742

BERITA POPULER
Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 2095

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 901

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1381

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1771

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1249

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks