Basuki Resmikan RSUD Pasar Minggu

Sabtu, 12 Desember 2015 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Widodo Bogiarto 6076

Basuki Resmikan RSUD Pasar Minggu

(Foto: Ilustrasi)

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama meresmikan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Pasar Minggu, Jakarta Selatan.  Peresmian ini dilakukan sekaligus dengan pelepasan tim kesehatan ketuk pintu layani dengan hati (KPLH).

Ini adalah contoh rumah sakit yang dikerjakan oleh kontraktor dengan baik, jadi tidak ada perbaikan-perbaikan

Basuki mengharapkan, dengan diresmikan RSUD Pasar Minggu dapat menambah pelayanan kesehatan di DKI Jakarta.

Mantan Bupati Belitung Timur tersebut menceritakan, jika pembangunan RSUD Pasar Minggu mulai dibangun saat dirinya masih menjabat sebagai Wakil Gubernur DKI. Saat itu, Gubernur DKI, Joko Widodo yang memulai peletakan batu pertama pembangunan rumah sakit tersebut.

"Ini adalah contoh rumah sakit yang dikerjakan oleh kontraktor dengan baik, jadi tidak ada perbaikan-perbaikan," kata Basuki, Sabtu (12/12).

Dikatakan Basuki, tahun depan perbaikan seluruh puskesmas dan sekolah di Jakarta akan menggunakan tender konsolidasi."Jadi yang menang harus sekelas Waskita, PP, milik Badan Usaha Milik Negara (BUMN), sehingga mutunya betul-betul terjaga," ujarnya.

Lebih lanjut, Basuki mengucapkan terimakasih terhadap seluruh jajaran SKPD hingga ke tingkat puskesmas yang telah bekerja dengan baik dan jika ditanya SKPD paling membanggakan yakni Dinas Kesehatan.

"Saya  ingin pelayanan kesehatan DKI Jakarta lebih baik dari rumah sakit swasta terhebat di Jakarta. Dan dengan  mengucap syukur, RSUD Pasar Minggu resmi dibuka untuk umum," ungkap Basuki.

BERITA TERKAIT
Desember, Soft Launching RSUD Pasar Minggu

Desember, Soft Launching RSUD Pasar Minggu

Senin, 30 November 2015 5103

Ini Tanggapan Dirut RSUD Koja Atas Gugatan Dokter Spesialis Kebidanan ke PHI

Dilaporkan Dokter Kebidanan, Dirut RSUD Koja Kecewa

Selasa, 24 November 2015 8725

Gubernur Hadiri Perayaan Natal DKI Jakarta

Basuki Hadiri Perayaan Natal Pemprov DKI

Jumat, 11 Desember 2015 7617

Basuki Sebar PNS Bappeda ke SKPD Lain

Basuki Sebar PNS Bappeda ke SKPD Lain

Jumat, 11 Desember 2015 7610

Basuki Belum Terima Surat Resmi Penggunaan Lahan Kemayoran

Basuki Belum Terima Surat Resmi Penggunaan Lahan Kemayoran

Jumat, 11 Desember 2015 5002

BERITA POPULER
Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 822

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1316

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 695

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1186

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1699

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks