Disnakertrans Terjunkan Pengawas ke Gedung Nestle

Jumat, 11 Desember 2015 Reporter: Andry Editor: Budhy Tristanto 4640

Selidiki Lift Maut di Gedung Nestle, Disnakertrans Terjunkan Pengawas

(Foto: Rudi Hermawan)

Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disknakertrans) DKI Jakarta menugaskan pengawas ke Gedung Nestle di Jalan TB Simatupang, Jakarta Selatan, menyusul jatuhnya lift yang menyebabkan dua orang tewas di gedung tersebut.

Perusahaan mungkin lalai atau bagaimana kita masih selidiki

Kepala Disnakertrans DKI Jakarta, Priyono mengatakan, lift yang mengalami kejadian tersebut berkategori lift pesawat angkut yang tiap tahunnya harus dilakukan pemeriksaan secara berkala.

‎"Hari ini kita tugaskan pengawas, surat perintah udah saya teken dan mungkin nanti kira-kira jam 12 siang sudah ada tindaklanjutnya," kata Priyono, Jumat (12/12) di Balai Kota.

Sebelum lift rusak, kata Priyono, pihaknya telah melakukan pemeriksaan dan meminta kepada pengelola gedung agar melakukan perbaikan.

"Perusahaan mungkin lalai atau bagaimana kita masih selidiki. Karena kepastiannya baru didapat setelah pengawas dari dinas kita turun memeriksa langsung ke sana," ujar Priyono.

Menurut Priyono, untuk memastikan penyebab rusak‎nya lift di gedung tersebut, harus diperiksa pengawas spesialis lift pesawat angkat angkut. Sementara pengawasan yang diterjunkan Suku Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Jakarta Selatan ke lokasi kemarin merupakan pengawas umum.

"Harusnya pengawas spesialis pesawat angkat angkut yang periksa kondisinya sehingga nantinya bisa diidentifikasi penyebabnya," tutur Priyono.

Priyono menambahkan, pihaknya sejauh ini telah berupaya melakukan pembinaan kepada para pengelola gedung ‎terkait standar keamanan dari lift gedung.

"Memang harus demikian. Artinya tersertifikasi liftnya karena kaitannya dengan keselamatan kerja," tandas Priyono.

BERITA TERKAIT
Lift Jatuh Di Gedung Nesle Telan 2 Korban Jiwa

Lift Jatuh di Gedung Nestle, 2 Tewas

Kamis, 10 Desember 2015 11938

Polisi Selidiki Insiden Jatuhnya Lift Gedung Nestle

Polisi Selidiki Insiden Jatuhnya Lift Gedung Nestle

Kamis, 10 Desember 2015 6487

Satu Bulan Lift di Kantor Wali Kota Jakut Tak Berfungsi

4 Lift di Kantor Wali Kota Jakut Tak Berfungsi

Rabu, 07 Oktober 2015 5737

BERITA POPULER
Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 841

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1336

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 731

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1719

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1206

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks