Pagar Taman Dr Wahidin Rusak

Selasa, 24 November 2015 Reporter: Devi Lusianawati Editor: Rio Sandiputra 2963

Pagar Taman Dr. Wahidin Rusak

(Foto: Devi Lusianawati)

Pagar Taman Dr Wahidin di Kelurahan Gunung Sahari Utara, Sawah Besar kini dalam kondisi rusak. Parahnya lagi, di depan pagar yang rusak tersebut terhalang sebuah bus milik intansi pemerintah yang dalam keadaan rusak sehingga membuat kumuh kawasan tersebut.

Kami juga akan bertemu tokoh masyarakat setempat untuk membicarakan parkir liar di depan taman

Selain bus yang dalam kondisi rusak, di sekitar taman juga terdapat beberapa mobil milik warga yang terparkir.

Supardi (30), salah seorang pengemudi ojek aplikasi yang kerap beristirahat di taman itu menuturkan, kondisi pagar taman yang mengalami miring itu sudah berlangsung sejak lama. "Udah lama, sejak saya sering istirahat di sini pagar taman memang sudah terlihat miring," ujarnya Selasa (24/11).

Menanggapi hal itu, Kepala Sudin Pertamanan Jakarta Pusat, Putut Widya Martata mengatakan, pihaknya segera memperbaiki kondisi pagar taman yang rusak. Pihaknya juga akan berkoordinasi dengan instansi terkait agar tak ada lagi warga atau pihak manapun yang memarkirkan kendaraannya di sekitar areal taman.

"Kami juga akan bertemu tokoh masyarakat setempat untuk membicarakan parkir liar di depan taman," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Pasca Pengecatan, Pagar Monas Semberawut

Pagar Taman Monas Dicat Ulang

Senin, 23 November 2015 5576

Dijadikan Lahan Parkir, Taman Kolong Tol Ancol Rusak

Dijadikan Lahan Parkir, Taman Kolong Tol Ancol Rusak

Senin, 23 November 2015 6697

 Taman Interaktif di Paseban Segera Rampung

Taman Interaktif di Paseban Segera Rampung

Senin, 23 November 2015 3317

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469104

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 308219

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284405

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261043

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196657

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks

Hitung Mundur 22 Juni 2027

842
Hari
09
Jam
40
Menit
29
Detik