12 Lapak Liar di Pasar Baru Ditertibkan

Rabu, 18 November 2015 Reporter: Jhon Syah Putra Kaban Editor: Widodo Bogiarto 4922

12 Lapak PKL di Jalan Samanhudi ditertibkan

(Foto: Jhon Syah Putra Kaban)

Sebanyak 12 lapak pedagang kaki lima (PKL) yang berada di Jalan Samanhudi, Kelurahan Pasar Baru, Sawah Besar, Jakarta Pusat, ditertibkan. Hal ini dilakukan mengingat posisi pedagang yang berjualan di atas trotoar, sehingga membuat kawasan itu terlihat kumuh.

Mereka berjualan di atas trotoar sehingga menyulitkan pengguna jalan yang melintas

Camat Sawah Besar, Martua Sitorus mengatakan, penertiban juga dilakukan terhadap pedagang lukisan yang kerap berjualan di sepanjang pintu masuk kawasan Pasar Baru.

"Mereka berjualan di atas trotoar sehingga menyulitkan pengguna jalan yang melintas‎. Kita tertibkan dan semua lapak dan gerobak kita angkut," kata Martua, Rabu (18/11).

‎Lurah Pasar Baru, Wahyu Simatupang menambakan, pengawasan secara berkala akan dilakukan di lokasi tersebut. Pedagang sendiri sudah diberikan imbauan agar tidak lagi berjualan di lokasi tersebut.

"Kalau kedapatan lagi berjualan sanksinya akan kita tertibkan. Sosialisasi secara lisan dan tertulis sebenarnya sudah sering kita lakukan," ujar Wahyu.

BERITA TERKAIT
50 Lapak PKL Di Pinangsia Ditertibkan

50 Lapak PKL di Taman Sari Dibongkar

Rabu, 18 November 2015 5180

70 Bangunan Semi Permanen di Pisangan Timur Ditertibkan

70 Bangunan Semi Permanen di Pisangan Timur Ditertibkan

Selasa, 17 November 2015 4078

 Penataan Kawasan Gang Laler Diminta Dilakukan Percepatan

Penataan Kawasan Gang Laler Harus Dipercepat

Selasa, 17 November 2015 2760

BERITA POPULER
Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 826

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1316

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 702

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1186

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1700

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks