Djarot Berencana Pasang Jaring Sampah di Depok

Senin, 16 November 2015 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 6391

Hadang Sampah Ke Jakarta, Djarot Berencana Pasang Jaring di Depok

(Foto: Ilustrasi)

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat, berencana memasang jaring penghalau sampah di Kali Ciliwung perbatasan Depok menuju Jakarta. 

Masih banyak sampah yang mengendap hingga menyebabkan aliran air terganggu

Djarot berharap, jaring tersebut dapat menghadang sampah sehingga tidak menyumbat aliran di Jakarta yang berimbas terjadinya banjir.

"Makanya saya bilang tadi, kalau perbatasan Depok kita bikin saringan, sampah kita hadang di situ terus kita angkut," ucap Djarot, saat meninjau kondisi Pintu Air Manggarai, Senin (16/11) sore.

Dikatakan Djarot,  persoalan sampah masih menjadi kendala yang menyebabkan aliran Kali Ciliwung terganggu hingga air mengalami limpas.

"Memang, masih banyak sampah yang mengendap hingga menyebabkan aliran air terganggu dan limpas," ujar Djarot.

Diungkapkan Djarot, sampah yang menumpuk menyebabkan aliran Kali Ciliwung di Rawa Jati terhambat, sehingga limpas dan sejumlah kawasan pemukiman warga di sekitar Kelurahan Rawa Jati dan Cawang Atas tergenang hingga ketinggian satu meter.

"Kalau yang di Rawajati itu jembatannya terlalu pendek sehingga sampah menyangkut di sana. Kita sudah perintahkan untuk dibongkar," tandas Djarot.

BERITA TERKAIT
Tangani Sampah, Jakut Siagakan 54 Petugas Khusus

Tangani Sampah, Jakut Siagakan 54 Petugas Khusus

Senin, 16 November 2015 2935

Basuki Pantau CCTV Pintu Air Lewat Handphone

Basuki Pantau CCTV Pintu Air Lewat Handphone

Senin, 16 November 2015 6076

 Bukit Duri Masih Digenangi Banjir Kiriman

Banjir Kiriman Masih Genangi Bukit Duri

Senin, 16 November 2015 4603

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469103

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 308211

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284405

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261042

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196657

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks

Hitung Mundur 22 Juni 2027

842
Hari
09
Jam
40
Menit
29
Detik