Banjir Kiriman Masih Genangi Bukit Duri

Senin, 16 November 2015 Reporter: Izzudin Editor: Budhy Tristanto 4759

 Bukit Duri Masih Digenangi Banjir Kiriman

(Foto: Izzudin)

Rumah warga di Jalan Kampung Melayu Kecil II, RT 02/10, Kelurahan Bukit Duri, Tebet, Jakarta Selatan, masih tergenangi air luapan Kali Ciliwung hingga setinggi lutut orang dewasa.

Warga di sini sudah mengantisipasi saat air makin tinggi

Pantauan Beritajakarta.com di lokasi, meski sebagian rumahnya sudah terendam air, namun warga sekitar belum ada yang mengungsi.

Sanin, salah seorang warga sekitar mengaku, tidak pergi mengungsi karena sudah mengantisipasi datangnya banjir sejak pukul 03.30 dinihari.

"Memang dari sore sudah tahu, karena dari Bogor sudah siaga 1 jadi sudah persiapan banjir. Warga di sini sudah mengantisipasi saat air makin tinggi," kata Sanin, Senin (16/11).

Lurah Bukti Duri, Mardi Yance menuturkan, beberapa titik lokasi di wilayahnya yang terdampak banjir kiriman ada di RW 01,11 dan 12.

Saat ini, kata Mardi, tercatat sebanyak 44 Kepala Keluarga  (KK) dari tiga RW yang mengungsi di posko banjir kantor kelurahan.

"Di posko banjir kelurahan sudah banyak warga yang rumahnya terendam banjir mengungsi," tandas Mardi.

BERITA TERKAIT
Warga Bantaran Ciliwung Diminta Siaga

Warga Bantaran Ciliwung Diminta Siaga

Minggu, 15 November 2015 5806

 Katulampa Kembali Naik, Jakarta Rawan Tergenang

Katulampa Kembali Naik, Jakarta Rawan Tergenang

Jumat, 13 November 2015 5415

100 Rumah di Cililitan Terendam Banjir

100 Rumah di Cililitan Terendam Banjir

Senin, 16 November 2015 2853

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1220

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1098

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1603

Salah satu pelamar kerja yang datang ke Job Fair Disabilitas 2025 di TIM Jakpus

Job Fair Disabilitas 2025 Diakses Warga Luar Jakarta

Senin, 03 November 2025 603

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 851

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks