Kebakaran di Malaka Jaya, Kerugian Capai Rp 350 Juta

Rabu, 16 September 2015 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 5056

 Kebakaran di Malaka Jaya, Kerugian Capai Rp 350 Juta

(Foto: Ilustrasi)

Rumah di Jalan Nusa Indah 2, RT 09/13, Malaka Jaya, Duren Sawit, terbakar sekitar pukul 17.35. Beruntung, kebakaran yang terjadi di rumah Syahrial (55), tidak sampai menyebabkan korban jiwa.

Karena cuaca panas, tabung gas di gudang terbakar. Apinya merembet ke bagian lain rumah

Terbakarnya rumah dua tingkat seluas 100 meter persegi itu, diduga akibat penguapan hawa panas yang menyebabkan tabung gas di belakang rumah terbakar. 

Kepala Seksi Operasional Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (PKP) Jakarta Timur, Mulyanto mengatakan, pihaknya menerjunkan lima unit mobil pemadam untuk mengatasi amukan si jago merah. Api berhasil dipadamkan sekitar pukul 18.45.

"Karena cuaca panas, tabung gas di gudang terbakar. Apinya merembet ke bagian lain rumah," ujar Mulyanto, Rabu (16/9).

Dikatakan Mulyanto, kebakaran yang terjadi tidak sampai menyebabkan korban jiwa maupun luka parah. Namun diperkirakan kerugian material mencapai Rp 350 juta.

"Hampir sebagian rumah ludes terbakar. Tidak ada kesulitan berarti saat pemadaman," tandasnya.

BERITA TERKAIT
kebakaran_timur_noerito.jpg

Kebakaran Rumah di Cipete, Kerugian Hingga Rp 500 Juta

Selasa, 15 September 2015 4093

 Pegawai RSUD Tarakan Diberikan Pelatihan Pencegahan Kebakaran

Latihan Pencegahan Kebakaran Digelar di RSUD Tarakan

Rabu, 16 September 2015 8297

Korban Kebakaran Kapuk Muara Dapat Bantuan Dari Dharma Wanita

Dharma Wanita Bantu Korban Kebakaran Kapuk Muara

Selasa, 15 September 2015 3097

BERITA POPULER
Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 1221

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 857

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1350

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 748

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1735

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks