Legislator Tekankan Edukasi Masyarakat Jadi Kunci Pengurangan Sampah

Minggu, 25 Januari 2026 Reporter: Fakhrizal Fakhri Editor: Erikyanri Maulana 125

Ketua Komisi D DPRD DKI Jakarta, Yuke Yurike memberikan keterangan pers

(Foto: Istimewa)

Ketua Komisi D DPRD DKI Jakarta, Yuke Yurike menegaskan, penanganan sampah menjadi perhatian utama jajaranny karena berkaitan langsung dengan persoalan lingkungan dan banjir di Jakarta.

"Penanganannya harus dilakukan dari hulu ke hilir,"

Menurutnya diperlukan pengelolaan sampah yang dilakukan secara menyeluruh, mulai dari hulu hingga hilir.

“Masalah sampah ini memang menjadi concern kita. Setelah banjir, sampah juga selalu menjadi persoalan, sehingga penanganannya harus dilakukan dari hulu, tengah, sampai hilir,” ujar Yuke, Minggu (25/1).

Yuke menekankan, pentingnya perencanaan dan penganggaran yang tepat agar kebijakan pengelolaan sampah tepat sasaran. Menurutnya, edukasi masyarakat menjadi kunci utama dalam menekan timbulan sampah sekaligus membangun kebiasaan memilah sampah sejak dari sumbernya.

Ia juga meminta agar bank sampah dan komunitas yang aktif perlu didukung dan diapresiasi agar menjadi contoh bagi wilayah lain.

“Kita juga ingin tahu efektivitasnya seperti apa. Apakah benar sampah berkurang dan masyarakat lebih paham memilah sampah. Data ini penting sebagai dasar evaluasi,” jelasnya.

Lebih lanjut, Yuke mendorong evaluasi Peraturan Gubernur Nomor 77 Tahun 2020 serta penegakan sanksi dalam Peraturan Daerah (Perda) tentang Pengelolaan Sampah agar memberikan efek jera dan meningkatkan kepatuhan masyarakat.

“Perda sampah yang sudah ada itu sanksi-sanksinya juga harus lebih ditegakkan lagi,” tandasnya.

BERITA TERKAIT
Dinas LH Tangani Sampah Badan Air dari Hulu hingga Hilir

Saringan Sampah TB Simatupang Dioptimalkan Kurangi Risiko Banjir

Jumat, 23 Januari 2026 352

Munjirin meninjau lokasi genangan di wilayah Pinang Ranti

Genangan di Pinang Ranti Berangsur Surut

Jumat, 23 Januari 2026 264

Petugas Gabungan Gelar Kerja Bakti di RW 05 Rawa Terate

Petugas Gabungan Kerja Bakti di RW 05 Rawa Terate

Jumat, 23 Januari 2026 275

Petugas Gabungan Cepat Tangani Genangan di Jalan Srengseng Raya

Petugas Gabungan Tangani Genangan di Jalan Srengseng Raya

Kamis, 22 Januari 2026 198

BERITA POPULER
Pramono menyampaikan jawaban atas dua Raperda di Rapat Paripurna DPRD DKI

Pramono Sampaikan Jawaban Raperda P4GN dan RPIP

Senin, 19 Januari 2026 11197

Transjakarta Perluas Rute Harapan Indah-Pulo Gadung

Waspada Hujan Merata Guyur Jakarta Sepanjang Hari Ini

Rabu, 21 Januari 2026 1122

Wali Kota Jakarta Barat meninjau lokasi pengungsian penyintas banjir

Wali Kota Jakbar Pastikan Penanganan Genangan Berjalan Sesuai SOP

Jumat, 23 Januari 2026 685

Transjakarta Raih 3 Penghargaan Indonesia Human Capital Brilliance Awards 2025

Transjakarta Raih Tiga Penghargaan Indonesia Human Capital Brilliance Awards 2025

Sabtu, 24 Januari 2026 470

Genangan di Sejumlah Jalan Mulai Surut

Genangan di Sejumlah Jalan Mulai Surut

Sabtu, 24 Januari 2026 469

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks