Selasa, 20 Januari 2026 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 377
(Foto: Istimewa)
Seluruh jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemprov DKI Jakarta, terus berupaya maksimal dalam upaya meminimalisir dampak curah hujan ekstrem yang diprediksi terjadi hingga Februari nanti.
"Ini kalau enggak dimodifikasi cuaca, waduh kemarin turun itu di atas 200 mili,"
Salah satu upaya yang dilakukan Pemprov DKI untuk menekan dampak hujan ektrem, melaksanakan operasi modifikasi cuaca (OMC).
Menurut Wakil Gubernur DKI Jakarta, Rano Karno, hujan ekstrem yang memicu genangan dampaknya akan lebih parah bila tidak digelar operasi modifikasi cuaca (OMC).
Dikatakan Rano, kondisi curah hujan di wilayah Jakarta yang terjadi belakangan ini mencapai hampir 300 milimeter.
"Ini kalau enggak dimodifikasi cuaca, waduh kemarin turun itu di atas 200 mili, hampir 300 mili," katanya, Selasa (20/1).
Saat terjadi hujan deras pekan kemarin, ungkap Rano, pihaknya telah berupaya maksimal untuk mengatasi dampak yang ditimbulkan.
Sebagai gambaran, Rano mengatakan masyarakat bisa melihat berbagai upaya dilakukan melalui platform media sosial tentang penangan yang tersebar luas.
"Teman-teman bisa lihat di IG lah, Sumber Daya Air kita bahkan enggak ada yang tidur. Standby semua, tidur bahkan di truk segala macam di segala sudut," tandasnya.