Wali Kota Jakut Resmikan Kantor Kelurahan Sunter Jaya Usai Direhab

Kamis, 15 Januari 2026 Reporter: Anita Karyati Editor: Toni Riyanto 133

Peresmian Gedung Kantor Kelurahan Sunter Jaya

(Foto: Anita Karyati)

Wali Kota Jakarta Utara, Hendra Hidayat meresmikan Gedung Kantor Kelurahan Sunter Jaya, Kecamatan Tanjung Priok usai dilakukan rehab total. Peresmian ditandai dengan penandatanganan prasasti, pemotongan pita, dan pemotongan tumpeng, serta pemberian santunan.

"Memberikan pelayanan maksimal"

Hendra mengatakan, kantor kelurahan merupakan garda terdepan pelayanan publik dan menjadi tempat pertama masyarakat merasakan kehadiran negara. Untuk itu, keberadaan gedung baru yang lebih nyaman dan representatif diharapkan mampu meningkatkan kualitas pelayanan kepada warga.

"Saya berharap dengan bangunan baru ini seluruh jajaran di Kelurahan Sunter Jaya dapat semakin meningkatkan kinerja, integritas, serta memberikan pelayanan yang cepat, transparan, dan akuntabel," ujarnya, Kamis (15/1).

Ia mengapresiasi sinergisitas dan kolaborasi lintas sektor yang telah terjalin. Kolaborasi tersebut menjadi kunci utama dalam menjaga stabilitas wilayah, keamanan lingkungan, serta mendukung percepatan pembangunan di tingkat kelurahan.

"Kolaborasi lintas unsur inilah yang menjadi kekuatan kita bersama dalam menjaga stabilitas, keamanan, dan pembangunan wilayah, khususnya di Kelurahan Sunter Jaya," terangnya.

Hendra menjelaskan, pembangunan gedung kelurahan dilaksanakan berdasarkan rekomendasi teknis Suku Dinas Cipta Karya, Tata Ruang, dan Pertanahan (Citata) Jakarta Utara.

Pembangunan ini juga merupakan bentuk apresiasi Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta atas prestasi Kelurahan Sunter Jaya yang meraih Juara I Lomba Kelurahan Tingkat Nasional Tahun 2024.

"Alhamdulillah, pembangunan kantor lurah ini diselesaikan tepat waktu, dimulai pada 26 Mei hingga 31 Desember 2025. Kantor ini diharapkan menjadi rumah pelayanan yang ramah, membawa manfaat, dan meningkatkan kepercayaan masyarakat," ungkapnya.

Legislator DPRD DKI Jakarta, Ida Mahmudah yang juga tokoh masyarakat Sunter Jaya turut menyampaikan apresiasi atas rampungnya pembangunan gedung baru tersebut.

Ia berharap, kemegahan dan kelengkapan fasilitas Kantor Kelurahan Sunter Jaya dapat diimbangi dengan peningkatan kualitas pelayanan publik.

"Kantornya sudah bagus dan representatif. Kami berharap pelayanannya juga semakin baik, cepat, nyaman, dan berpihak pada kebutuhan warga Sunter Jaya," ucapnya.

Ida mengajak aparat keamanan dan seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menjaga kondusivitas wilayah. Sebab, saat ini masih ada potensi tawuran di Kelurahan Sunter Jaya.

"Saya juga mengingatkan pentingnya pencegahan peredaran Narkoba. Kemudian, perlunya keterlibatan pihak swasta, khususnya dalam mendukung operasional bank sampah yang dikelola warga," bebernya.

Sementara itu, Lurah Sunter Jaya, Eka Persilian Yeluma menyampaikan rasa bangga dan syukur atas diresmikannya gedung baru Kantor Kelurahan Sunter Jaya denganfasilitas yang sangat baik untuk ukuran kantor kelurahan, bahkan telah dilengkapi dengan lift.

"Gedung ini bukan milik pribadi lurah atau perangkat kelurahan, melainkan milik seluruh warga Kelurahan Sunter Jaya. Mari kita jaga dan manfaatkan bersama," imbuhnya.

Eka menginginkan, keberadaan gedung baru ini dapat memacu semangat seluruh jajaran kelurahan dalam memberikan pelayanan publik yang lebih prima.

"Saya mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada seluruh pihak. Alhamdulillah, mulai hari ini kantor sudah dapat digunakan memberikan pelayanan maksimal kepada warga," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Sertifikasi Green Building untuk Gedung Pemerintahan Percepat Jakarta Menuju Kota Global

Sertifikasi Green Building Percepat Jakarta Menuju Kota Global

Senin, 11 Agustus 2025 955

Pemkot Jakarta Utara Realisasikan 38,73 Persen APBD 2025

Pemkot Jakut Realisasikan 38,73 Persen APBD 2025

Senin, 07 Juli 2025 801

Progres perbaikan plafon ambrol di SDN Pademangan Timur 05 mencapai 95 Persen

Perbaikan Plafon Ambrol di SDN Pademangan Timur 05 Hampir Rampung

Rabu, 14 Januari 2026 227

Ketua RW 01 Sunter Jaya, Agus Setiawan memegang Penghargaan ProKlim 2025 Lestari dari Kementerian LH

RW 01 Sunter Jaya Raih Penghargaan Proklim 2025 Lestari dari KLH RI

Selasa, 02 Desember 2025 446

 25 Personel Gabungan Bersihkan Saluran Air di TMII

25 Personel Gabungan Bersihkan Saluran Air di TMII

Rabu, 14 Januari 2026 184

BERITA POPULER
Pembongkaran tiang monorel di Rasuna Said

Pembongkaran Tiang Monorel Tandai Dimulainya Penataan Jl HR Rasuna Said

Rabu, 14 Januari 2026 696

Sambut HUT ke-500, Jakarta Gelar Duel Clash of Legends di GBK

Laga El Clasico Legenda Real Madrid dan Barcelona akan Tersaji di Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 978

Kebakaran di lantai lima Tzu Chi School berhasil dipadamkan

Kebakaran Gedung Tzu Chi School Berhasil Dipadamkan

Senin, 12 Januari 2026 847

Seorang warga menggunakan payung berjalan di trotoar

BMKG: Hujan Dominasi Sejumlah Wilayah Jakarta Hari Ini

Senin, 12 Januari 2026 687

Pembongkaran Tiang Monorel Langkah Tepat Menata Rasuna Said

Pembongkaran Tiang Monorel Langkah Tepat Menata Kawasan Rasuna Said

Rabu, 14 Januari 2026 383

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks