Pemprov DKI Tebar Kasih Natal ke Panti Rawinala

Selasa, 06 Januari 2026 Reporter: Nurito Editor: Toni Riyanto 293

Panitia Natal Pemprov DKI Serahkan Bantuan ke Panti Sosial Rawimala

(Foto: Nurito)

Panitia Natal Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menyerahkan bantuan kepada Yayasan Panti Sosial Dwituna Rawinala di Kelurahan Batu Ampar, Kecamatan Kramat Jati, Jakarta Timur.

"Uang tunai sebesar Rp 25 juta"

Ketua Umum Panitia Natal Pemprov DKI Jakarta, Michael Rolandi Cesnanta Brata mengatakan, kegiatan ini merupakan bagian dari aktualisasi nilai-nilai Natal yang mengedepankan kebersamaan dan toleransi.

"Kami menyerahkan bantuan berupa uang tunai sebesar Rp 25 juta serta sejumlah peralatan dapur," ujarnya, Selasa (6/1).

Michael menjelaskan, aksi sosial tersebut merupakan rangkaian perayaan Natal Pemprov DKI yang menyasar 14 yayasan dan panti sosial di Jakarta tanpa membedakan latar belakang agama.

"Berbagi kasih Natal ini diharapkan dapat menghadirkan sukacita dan kebahagiaan bagi saudara-saudara kita di panti dan yayasan," ungkapnya.

Ia menambahkan, pemberian tali kasih ini juga menjadi simbol kebersamaan dan toleransi, sejalan dengan tema Natal Pemprov DKI tahun ini "Tuhan Hadir untuk Menyelamatkan Keluarga".

Sementara itu, Penjabat Sementara Direktur Dwituna Rawinala, Abimanyu Santoso Mudito menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas perhatian Pemprov DKI Jakarta.

"Kami sangat berterima kasih atas kunjungan dan bantuan ini. Semoga perhatian seperti ini dapat terus berlanjut," tandasnya.

Untuk diketahui, penyerahan bantuan turut dihadiri Kepala Biro Kerja Sama Daerah DKI Jakarta, Marulina Dewi; Sekretaris Dinas Sosial DKI Jakarta, Bakwan Ginting; Kepala Suku Dinas Sosial Jakarta Timur, Agata Bayu Putra; dan Wakil Camat Kramat Jati, Ali Mansyur Siregar.

BERITA TERKAIT
Sambut Nataru, Pemprov DKI Suguhkan Jakarta Light Festival

Sambut Nataru, Pemprov DKI Suguhkan Jakarta Light Festival

Selasa, 23 Desember 2025 1681

Pasar Kreatif Natal 2025 yang digelar di Taman Lapangan Banteng, Jakarta Pusat

Pemprov DKI Gelar Pasar Kreatif Natal 2025 di Lapangan Banteng

Sabtu, 20 Desember 2025 1422

Pramono memberikan sambutan pada pembukaan Christmas Carol di bundaran HI

Kick Off Christmas Carol Collosal Buka Rangkaian Kegiatan Natal Pemprov DKI

Kamis, 11 Desember 2025 1090

Sambut Nataru, Pemprov DKI Suguhkan Jakarta Light Festival

Sambut Nataru, Pemprov DKI Suguhkan Jakarta Light Festival

Selasa, 23 Desember 2025 1681

Panitia Natal Pemprov DKI Kunjungi Panti Asuhan Tanjung Barat

Panitia Natal Pemprov DKI Berbagi Kasih di Panti Asuhan Tanjung Barat

Rabu, 10 Januari 2024 7357

BERITA POPULER
Wali Kota Jakbar, Iin Mutmainnah serahkan SK PPPK Paruh Waktu

Wali Kota Jakbar Minta 485 PPPK Paruh Waktu Berikan Pelayanan Prima

Jumat, 02 Januari 2026 7721

Pohon Tumbang dan Genangan di Pulau Untung Jawa Tuntas Ditangani

Pohon Tumbang dan Genangan di Pulau Untung Jawa Tuntas Ditangani

Jumat, 02 Januari 2026 3079

Proyek LRT Jakarta Fase 1B

Jakpro Konsisten Laksanakan Penugasan Strategis Sepanjang 2025

Kamis, 08 Januari 2026 928

Sebagian Jakarta Diprediksi Hujan Siang Nanti

Sebagian Jakarta Diprediksi Hujan Siang Nanti

Kamis, 08 Januari 2026 878

 50 Kilogram Jagung Pulut Berhasil Dipanen dari Pulau Tidung Kecil

50 Kilogram Jagung Pulut Dipanen di Pulau Tidung Kecil

Rabu, 07 Januari 2026 988

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks