Kelurahan Palmerah Intensifkan Posko Siaga Bencana

Rabu, 12 November 2025 Reporter: Tiyo Surya Sakti Editor: Toni Riyanto 96

Kelurahan Palmerah Intesifkan Posko Siaga Bencana

(Foto: Tiyo Surya Sakti)

Dalam semangat menjaga keamanan dan keselamatan bersama, Kelurahan Palmerah, Kecamatan Palmerah, Jakarta Barat, mengintensifkan Posko Siaga Bencana yang berlokasi di halaman kantor kelurahan.

"Kesiapsiagaan ini sangat penting"

Lurah Palmerah, Zaenal Ngaripin mengatakan, posko siaga bencana diintensifkan sebagai bentuk peningkatan kesiapsiagaan dalam menghadapi potensi bencana di wilayahnya.

"Kesiapsiagaan ini sangat penting agar masyarakat selalu merasa aman apabila terjadi bencana," ujarnya, Rabu (12/11).

Zaenal menjelaskan, meskipun cuaca ekstrem sering menjadi tantangan, pihaknya bersama unsur tiga pilar tetap berkomitmen untuk memantau kondisi wilayah serta memberikan edukasi kepada masyarakat terkait langkah-langkah tanggap darurat.

Menurutnya, setiap hari posko siaga bencana dijaga oleh lima personel gabungan dari tiga pilar, BPBD, dan PPSU. Selain itu, disiapkan pula berbagai peralatan pendukung untuk mendukung proses evakuasi apabila terjadi bencana, khususnya banjir.

"Saya berharap dengan adanya pengintensifan posko ini, kita menjadi semakin waspada, tangguh, dan kompak dalam menghadapi potensi bencana di masa mendatang," terangnya.

Sementara itu, Satgas Gulkarmat Kelurahan Palmerah, Bambang menyebut, sesuai instruksi pimpinan, personel Gulkarmat berkomitmen memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat dengan menyiagakan petugas selama 24 jam untuk mengantisipasi berbagai potensi bencana, seperti banjir, kebakaran, dan situasi penyelamatan lainnya.

"Kami berkomitmen memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Dengan kembali diintensifkannya posko ini, tentu petugas gabungan akan selalu siap siaga membantu warga kapan pun dibutuhkan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Wali Kota Jakut Imbau Jajarannya Tingkatkan Kesiapsiagaan Bencana

Wali Kota Jakut Minta Kesiapsiagaan Bencana Ditingkatkan

Senin, 10 November 2025 212

 400 Personel Gabungan di Jakbar Apel Kesiapsiagaan Bencana

400 Personel Gabungan di Jakbar Apel Kesiapsiagaan Bencana

Selasa, 11 November 2025 232

Anwar saat memimpin apel pagi di Halaman Kantor Kecamatan Pancoran

Wali Kota Jaksel Minta Jajarannya Tingkatkan Kesiapsiagaan Bencana

Senin, 03 November 2025 792

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 1056

BERITA POPULER
Warga Diminta Waspadai ISPA di Musim Pancaroba

Warga Diminta Waspada ISPA di Musim Pancaroba

Kamis, 13 November 2025 1389

Gubernur Pramono memberikan keterangan di Balai Kota

Pramono Dukung Pempus Kaji Games Kekerasan Pasca-Ledakan di Sekolah

Senin, 10 November 2025 1756

Penanganan Korban ledakan SMAN 72 di RS Islam Jakarta Cempaka Putih

Korban Ledakan di SMAN 72 Terus Dapatkan Penanganan Medis, Sore Ini Terdata 28 Orang

Sabtu, 08 November 2025 1914

Temui Menko Airlangga, Pramono Usulkan Dua Proyek DKI Masuk PSN

Temui Menko Airlangga, Pramono Usulkan Dua Proyek DKI Masuk PSN

Senin, 10 November 2025 1061

Cuaca Berawan dan Gerimis Selimuti Jakarta

Cuaca Berawan dan Gerimis Selimuti Jakarta

Rabu, 12 November 2025 690

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks