Sambungan Listrik PKL Jl Raya Bogor Kramat Jati Diputus

Kamis, 27 Agustus 2015 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Lopi Kasim 7390

Listrik Diputus, Pedagang Datangi Kantor Camat Kramat Jati

(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)

Tindakan tegas diambil jajaran Kecamatan Kramat Jati, Jakarta Timur yang memutus aliran listrik di lokasi pedagang kaki lima (PKL) Jl Raya Bogor, Kramat Jati. Akibatnya, para PKL tersebut kini tak bisa leluasa lagi menggelar dagangannya, terutama pada malam hari.

saya tidak mau asal menertibkan, yang penting kembalikan fungsi tata ruang

Langkah ini diambil pihak kecamatan lantaran para PKL tetap membandel menggelar dagangannya hingga ke bahu jalan dan memicu terjadinya kemacetan. Padahal, pihak kecamatan sudah berulang kali menggelar penertiban. 

"Sudah sering disampaikan larangan tidak berjualan di bahu jalan, rutin sebulan sekali. Setiap kami operasi tidak pernah ada yang taat, makanya teknik yang baru saya minta petugas PLN matiin listrik," tegas Eka Darmawan, Camat Kramat Jati, Kamis (27/8).

Dikatakan Eka, usai dilakukan pemutusan sambungan listrik, para PKL sempat memohon kepada dirinya agar diizinkan berjualan di malam hari.

"Saya hanya minta untuk mengembalikan fungsi tata ruang, karena pedagang berjualan sudah makan jalan," katanya.

Ditambahkan Eka, pihaknya akan mengintensifkan pengawasan dan tak akan segan-segan menindak pedagang yang kedapatan berjualan di bahu jalan

"Saya tidak pernah berniat untuk bermusuhan, saya tidak mau asal menertibkan, yang penting kembalikan fungsi tata ruang. Berdasarkan peraturan, apabila mereka masih berdagang melanggar aturan kita tertibkan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
sambungan

Sambungan Listrik Liar Ditertibkan

Rabu, 03 Juni 2015 5205

Antisipasi Sambungan Illegal, PJU Dipasangi KWH Meter

Cegah Pencurian Listrik, PJU Dipasangi Meteran

Senin, 03 Agustus 2015 11355

Pemkot Jaktim Kebut Penataan PKL di KBT

Pemkot Jaktim Kebut Penataan PKL di KBT

Selasa, 25 Agustus 2015 5386

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1214

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1094

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1598

Salah satu pelamar kerja yang datang ke Job Fair Disabilitas 2025 di TIM Jakpus

Job Fair Disabilitas 2025 Diakses Warga Luar Jakarta

Senin, 03 November 2025 601

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 850

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks