Disdik Tetap Laksanakan Proses Pembelajaran

Minggu, 31 Agustus 2025 Reporter: Folmer Editor: Budhy Tristanto 1402

Salah satu murid mengkuti pelajaran dari rumah

(Foto: Ilustrasi)

Dinas Pendidikan (Disdik) DKI Jakarta tetap melaksanakan proses pembelajaran, baik secara langsung di satuan pendidikan (sekolah)  atau pembelajaran dari rumah.

"Dilaksanakan secara langsung baik di sekolah maupun rumah," 

Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta, Nahdiana mengatakan, pihaknya tetap melaksanakan proses pembelajaran dalam rangka pemenuhan hak anak atas pelayanan pendidikan.

"Proses pembelajaran dilaksanakan secara langsung baik di sekolah maupun rumah," ujar Nahdiana, seperti dikutip melalui keterangan tertulis, Minggu (31/8).

Ia mengungkapkan, satuan pendidikan diizinkan melaksanakan proses pembelajaran dari rumah jika lokasi berada dekat dengan lokasi unjuk rasa dan terkendala akses atau adanya permohonan dari orang tua murid.

Untuk satuan pendidikan yang tidak dekat dengan lokasi unjuk rasa atau tidak terkendala akses,  dapat memilih pelaksanaan proses pembelajaran secara langsung di sekolah atau rumah.

"Namun, pembelajaran baik langsung di sekolah atau rumah direalisasikan setelah berkomunikasi secara intensif kepada orang tua murid dan warga satuan pendidikan melalui komite sekolah," paparnya.

Ia menjelaskan, kepala satuan pendidikan melakukan pendampingan dan pemantauan pelaksanaan proses pembelajaran, serta memberikan alternatif apabila terjadi kendala saat pelaksanaan pembelajaran dengan berkoordinasi kepada Suku Dinas  atau Dinas Pendidikan DKI Jakarta.

"Pemberitahuan ini dilaksanakan mulai Senin, 1 September 2025 hingga pemberitahuan berikutnya," pungkasnya.

BERITA TERKAIT
Penumpang Transjakarta

Mayoritas Layanan Transjakarta Telah Beroperasi Normal

Minggu, 31 Agustus 2025 2466

Kegiatan kerja bakti pembersihan fasilitas publik terdampak unjuk rasa

Kerja Bakti Serentak di Jaktim Libatkan 2.137 Pasukan Pelangi

Minggu, 31 Agustus 2025 2833

Suasana HBKB di Bundanra HI

Gubernur Pantau Langsung HBKB di Jalan Sudirman-Thamrin

Minggu, 31 Agustus 2025 2365

Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung

Pemprov DKI Komitmen Jaga Kondusifitas

Sabtu, 30 Agustus 2025 2476

Penumpang Transjakarta

Mayoritas Layanan Transjakarta Telah Beroperasi Normal

Minggu, 31 Agustus 2025 2466

BERITA POPULER
Pramono menyampaikan jawaban atas dua Raperda di Rapat Paripurna DPRD DKI

Pramono Sampaikan Jawaban Raperda P4GN dan RPIP

Senin, 19 Januari 2026 11064

Transjakarta Perluas Rute Harapan Indah-Pulo Gadung

Waspada Hujan Merata Guyur Jakarta Sepanjang Hari Ini

Rabu, 21 Januari 2026 975

BMKG Prediksi Hujan Merata di Jakarta Hari Ini

BMKG Prediksi Hujan Merata di Jakarta Hari Ini

Selasa, 20 Januari 2026 878

Ima Mahdiah memimpin pelaksanaan rapat paripurna DPRD DKI Jakarta

Ini Pandangan Umum Fraksi DPRD DKI Terhadap Raperda P4GN dan RPIP

Senin, 19 Januari 2026 744

Seleksi Pelatihan Bahasa Jepang di PPKPI Pasar Rebo

Animo Pelatihan Bahasa Jepang di PPKPI Pasar Rebo Tinggi

Senin, 19 Januari 2026 712

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks