Warga Boleh Kembali Setelah Kampung Pulo Dibangun Rusunawa

Sabtu, 22 Agustus 2015 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Widodo Bogiarto 7511

Warga Diperbolekan Kembali ke Kampung Pulo Setelah Rusun Jadi

(Foto: Yopie Oscar)

Setelah penertiban rampung, Pemprov DKI Jakarta segera membangun rumah susun sederhana sewa (rusunawa) di kawasan Kampung Pulo, Kelurahan Kampung Melayu, Jatinegara, Jakarta Timur. Nantinya warga yang ingin pindah kembali akan diperbolehkan. Namun saat pembangunan dan normalisasi Kali Ciliwung, warga diminta untuk pindah terlebih dahulu.

Sekarang kamu pindah dulu ke rusun yang kami siapkan

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama mengatakan, pihaknya mempersilakan warga yang ingin kembali ke Kampung Pulo setelah pembangunan rusunawa rampung. 

Namun saat ini warga memang harus direlokasi terlebih dahulu. Sebab, akan dipasang sheet pile di sepanjang pinggir kali. Pemprov DKI sendiri telah menyiapkan Rusunawa Jatinegara Barat sebagai tempat relokasi saat ini. 

"Sekarang kita butuh lahan untuk nutupin sheet pile. Kalau kamu ada surat saya bayar," ujar Basuki, Jumat (21/8).

Sebelumnya, Basuki mengatakan, telah meminta kepada lurah dan camat untuk mengecek kepemilikan sertifikat warga. Jika mereka memiliki sertifikat maka akan diganti dengan 1,5 kali luas tanah. Namun surat yang dimiliki oleh warga hanya akta jual beli bangunan di atas lahan negara.

"Begitu surat saya baca, suratnya hanya menyatakan jual beli bangunan di atas lahan negara," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Ahok Akan Selidiki Kasus Salah Tangkap

Basuki akan Tanggung Biaya Kesehatan Korban Bentrok di Kampung Pulo

Jumat, 21 Agustus 2015 7433

Basuki Tak Akan Bongkar Makam di Kampung Pulo

Basuki Tak akan Bongkar Makam di Kampung Pulo

Jumat, 21 Agustus 2015 8186

336 KK Kampung Pulo Telah Mengambil Kunci Rusunawa Jatinegara Barat

366 KK Sudah Ambil Kunci Rusun Jatinegara

Jumat, 21 Agustus 2015 8391

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1142

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Senin, 27 Oktober 2025 2838

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1023

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1517

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 820

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks