Transjakarta Raih Penghargaan Asia Most Innovative Award 2025

Senin, 28 April 2025 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Budhy Tristanto 992

Transjakarta Raih Penghargaan Asia Most Innovative Award 2025

(Foto: Istimewa)

PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) kembali menorehkan prestasi dengan meraih penghargaan di ajang Asia Most Innovative Award 2025 yang digelar Mediatama Awards Management.

"Penghargaan ini menjadi motivasi kami untuk bisa melayani lebih baik lagi, "

Penghargaan untuk kategori Asia Most Innovative Transportation Service Awards 2025 diterima Direktur Utama Transjakarta, Welfizon Yuza.

Kepala Departemen Humas dan CSR Transjakarta, Ayu Wardhani mengatakan, penghargaan ini didedikasikan untuk seluruh insan Transjakarta yang saat ini melayani 1,3 juta pelanggan setiap harinya.

Ayu menyampaikan, nantinya Transjakarta juga akan melayani rute untuk wilayah seputar Jakarta serta mengembangkan transportasi publik yang ramah lingkungan dalam upaya mendukung Jakarta menjadi Global City.

"Penghargaan ini menjadi motivasi kami  untuk bisa melayani lebih baik lagi," ungkapnya, Senin (28/4).

Sebagai informasi, Asia Most Innovative Award 2025 merupakan bentuk apresiasi kepada individu, perusahaan, maupun lembaga yang unggul, inspiratif, inovatif, serta memiliki komitmen terhadap pembangunan di Asia.

BERITA TERKAIT
Pramono-Rano Luncurkan Rute Baru Transjabodetabek Blok M-Alam Sutera

Pramono-Rano Luncurkan Rute Baru Transjabodetabek Blok M-Alam Sutera

Kamis, 24 April 2025 1426

Transportasi Gratis saat Hari Besar Nasional Dorong Warga Gunakan Kendaraan Umum

Pemprov DKI Dorong Warga Beralih Gunakan Transportasi Umum

Senin, 21 April 2025 974

Pergub Diteken, Pramono Minta ASN Naik Transportasi Umum Tiap Rabu

Pergub Diteken, Pramono Minta ASN Naik Transportasi Umum Tiap Rabu

Kamis, 24 April 2025 1791

BERITA POPULER
 50 Kilogram Jagung Pulut Berhasil Dipanen dari Pulau Tidung Kecil

50 Kilogram Jagung Pulut Dipanen di Pulau Tidung Kecil

Rabu, 07 Januari 2026 1386

Tumpukan Sampah di TPS RW 10 Penggilingan Sudah Dibersihkan

Tumpukan Sampah di TPS RW 10 Penggilingan Tuntas Dibersihkan

Kamis, 08 Januari 2026 1099

Proyek LRT Jakarta Fase 1B

Jakpro Konsisten Laksanakan Penugasan Strategis Sepanjang 2025

Kamis, 08 Januari 2026 1012

Sebagian Jakarta Diprediksi Hujan Siang Nanti

Sebagian Jakarta Diprediksi Hujan Siang Nanti

Kamis, 08 Januari 2026 941

Cuaca Berawan Diprediksi Naungi Jakarta Hari Ini

Cuaca Berawan Diprediksi Naungi Jakarta Hari Ini

Selasa, 06 Januari 2026 1030

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks