Deby Apresiasi Petugas Gulkarmat Cepat Evakuasi Ular dari Rumahnya

Senin, 17 Maret 2025 Reporter: Nurito Editor: Toni Riyanto 619

Gulkarmat Jaktim Evakuasi Ular Sanca 3 Meter dari Rumah Warga

(Foto: Nurito)

Warga di Jalan Salamun Gang Samur, RT 06/03, Kelurahan Pondok Ranggon, Kecamatan Cipayung mengapresiasi kinerja personel Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur yang cepat mengevakuasi ular Sanca liat dari rumahnya.

"Sudah merespons cepat aduan masyarakat"

Deby menuturkan, ular Sanca tersebut terlihat pada bagian ventilasi rumah sekitar pukul 04.40 dan langsung dilaporkan kepada petugas Gulkarmat agar bisa segera ditangkap dan dievakuasi.

"Saya takut melihat ular sepanjang sekitar tiga meter itu. Kami ucapkan terima kasih dan apresiasi karena petugas Gulkarmat yang sudah merespons cepat aduan masyarakat," ujarnya, Senin (17/3).

Sementara itu, Kepala Suku Dinas Gulkarmat Jakarta Timur, Muchtar Zakaria mengatakan, usai menerima laporan warga terkait keberadaan ular Sanca tersebut, langsung dikerahkan sebanyak tiga personel dengan peralatan pendukungnya ke lokasi.

"Penanganan dimulai pada pukul 04.50 dan tuntas jam 05,00," terangnya.

Ia mengapresiasi warga yang cepat melapor jika terjadi hal-hal yang bisa membahayakan atau mengancam keselamatan.

"Kami bersiaga 24 jam dan selalu siap melakukan penanganan segera," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Kebakaran di Ciracas Berhasil Dipadamkan

Kebakaran di Ciracas Berhasil Dipadamkan

Sabtu, 15 Maret 2025 796

Gulkarmat Jaktim Amankan Ular Sanca di Dapur Rumah Warga

Personel Gulkarmat Jaktim Evakuasi Ular Sanca Sepanjang Tiga Meter

Kamis, 13 Maret 2025 622

Tumpahan Oli di Jl I Gusti Ngurah Rai Sudah Dibersikan Gulkarmat

Pembersihan Tumpahan Oli di Jalan I Gusti Ngurah Rai Tuntas

Kamis, 13 Maret 2025 602

Gulkarmat Jaktim Amankan Sanca 3 Meter di Tembok Rumah Warga

Ular Sanca Berhasil Dievakuasi dari Rumah Warga di Jalan Masjid

Selasa, 11 Maret 2025 638

Gulkarmat Jaktim Evakuasi Sanca di Atas Meja Makan Rumah Warga

Gulkarmat Jaktim Berhasil Evaluasi Ular dari Rumah Warga di Jalan Selayar

Senin, 10 Maret 2025 794

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1263

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1139

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1652

Transjakarta Menuju Smart Mobility, Fondasi Jakarta 500 Tahun

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 467

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 446

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks