Parkir Liar di Jl Pangeran Jayakarta Bakal Ditertibkan

Selasa, 18 Agustus 2015 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 4669

Dipenuhi Parkir Liar, Taman dan Trotoar Jl Pangeran Jayakarta Rusak

(Foto: Nurito)

Wakil Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta, Pargaulan Butar Butar menegaskan, pihaknya akan menertibkan kendaraan berat yang parkir sembarangan, sehingga merusak fasilitas umum yang ada di sepanjang Jl Pangeran Jayakarta, Jakarta Pusat.

Kendaraan parkir liar di mana saja, tidak diperbolehkan. Apalagi sampai merusak fasilitas umum, pasti kita tindak tegas. Kami tidak menolerir adanya parkir liar

"Kendaraan parkir liar di mana saja, tidak diperbolehkan. Apalagi sampai merusak fasilitas umum, pasti kita tindak tegas. Kami tidak membiarkan adanya parkir liar," ujar Pargaulan, Selasa (18/8).

Pantauan beritajakarta.com di lapangan, puluhan kendaraan jenis truk besar, tronton dan mobil boks, terlihat parkir memanjang di bahu jalan, trotoar hingga jalur hijau dan taman di jalur kiri dan kanan Jl Pangeran Jayakarta, Mangga Dua Selatan.

Akibatnya, banyak taman di sepanjang jalan itu gersang dan rusak. Beton konblok yang menutupi trotoar pun tampak sudah tertutup tanah merah. 

BERITA TERKAIT
Parkir Sembarangan 8 Mobil Diderek di Jakut

Parkir Liar 8 Mobil Diderek Sudinhubtrans Jakut

Selasa, 18 Agustus 2015 4958

Parkir Liar, 40 Motor di Jatinegara Diangkut

Parkir Liar, 40 Motor di Jatinegara Diangkut

Jumat, 14 Agustus 2015 4832

Pagar Taman di Jl Raya Bogor Dirusak PKL

Pagar Taman di Jl Raya Bogor Dirusak PKL

Minggu, 10 Agustus 2014 6460

 Sistem Parkir Meter Akan Diterapkan di Jalan Asemka

Sistem Parkir Meter Akan Diterapkan di Jalan Asemka

Jumat, 14 Agustus 2015 6118

BERITA POPULER
Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 827

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1317

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 705

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1187

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1701

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks