Bapemperda Pastikan Raperda Kewenangan Khusus DKJ Jadi Prioritas

Senin, 06 Januari 2025 Reporter: Dessy Suciati Editor: Toni Riyanto 1498

 Bapemperda Pastikan Raperda Kewenangan Khusus DKJ Jadi Prioritas

(Foto: Dessy Suciati)

Badan Pembentukan Peraturan Daerah Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (Bapemperda DPRD) Provinsi memastikan pembahasan Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) terkait kewenangan khusus sebagaimana tertuang dalam Pasal 19 Undang Undang Nomor 2 Tahun 2024 tentang Daerah Khusus Jakarta (DKJ) akan menjadi prioritas.

"Memberikan dampak positif bagi pembangunan Jakarta ke depan,"

Ketua Bapemperda DPRD DKI Jakarta, Abdul Aziz mengatakan, saat ini Legislatif masih menunggu Eksekutif mengajukan draf Raperda terkait 15 kewenangan khusus tambahan agar bisa masuk dalam Program Pembentukan Peraturan Daerah (Propemperda).

"Kami dari Bapemperda masih menunggu pengajuan draf dari Eksekutif bersama dua syarat administratifnya untuk bisa dimasukan dalam pembahasan Propemperda," ujarnya, Senin (6/1).

Sementara itu, Wakil Ketua Bapemperda DPRD DKI Jakarta, Jhonny Simanjuntak menambahkan, DPRD nantinya akan menetapkan Rancangan Peraturan Daerah Raperda tersebut sebagai prioritas pembahasan menyusul adanya tambahan kewenangan yang sebelumnya ada di pemerintah pusat.

"Akan menjadi Raperda skala prioritas kita untuk pembahasan, diutamakan dahulu," terangnya.

Jhonny menjelaskan, Perda tersebut nantinya akan menjadi payung hukum bagi DKI Jakarta untuk memiliki otonomi yang lebih besar dalam mengatur kebijakan daerah.

"Ini kan sebagai langkah supaya kebijakan-kebijakan DKI itu bisa beranjak dari ada beberapa dulu tidak bisa dilepaskan dari domain pemerintah pusat menjadi ditangani oleh DKJ," ungkapnya.

Menurutnya, DPRD akan menggelar rapat khusus Bapemperda untuk membahas jadwal pembahasan yang lebih rinci. Pihak Legislatif dan Eksekutif akan bekerjasama untuk memastikan proses pembahasan berjalan dengan cepat dan efektif.

"Untuk penjadwalannya belum, tetapi kalau begini biasanya nanti akan diutamakan dahulu. Kita secepatnya akan rapat internal Bapemperda untuk mengatur waktunya dan nanti menyusulkan juga dengan pihak Eksekutif untuk menentukan jadwalnya supaya lebih cepat," bebernya.

Ia menambahkan, dengan adanya tambahan 15 kewenangan ini diharapkan Jakarta bisa lebih mandiri dalam mengambil keputusan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

"Raperda ini diharapkan akan memberikan dampak positif bagi pembangunan Jakarta ke depan," tandasnya.

Untuk diketahui, Ketua DPRD DKI Jakarta, Khoirudin menyampaikan, dengan disahkannya Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2024, Jakarta akan mendapatkan kewenangan pengelolaan 15 urusan yang sebelumnya dikelola oleh pemerintah pusat. Hal ini memberikan Jakarta otonomi yang lebih luas dan peluang untuk meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD).

Beberapa peluang besar yang akan didapat Jakarta nantinya, seperti kewenangan dan otoritas Jakarta dalam pengelolaan investasi, kelautan, pendidikan, ketenagakerjaan hingga lingkungan hidup.

Karena itu, Khoirudin mendorong Pemprov DKI Jakarta agar menyiapkan regulasi yang dibutuhkan untuk mengelola 15 urusan pusat tersebut. 

BERITA TERKAIT
Edukasi dan Kolaborasi Jadi Kunci Jakarta Bebas BABS

Anggota Komisi D Nabilah: Edukasi dan Kolaborasi Jadi Kunci Jakarta Bebas BABS

Jumat, 03 Januari 2025 1300

Ketua DPRD Optimistis PAD Jakarta Meningkat Meski Tak Berstatus IKN

Ketua DPRD Optimistis PAD Jakarta Meningkat Meski Tak Berstatus IKN

Jumat, 03 Januari 2025 1323

Kejadian Kebakaran di Jakarta Menurun

Kasus Kebakaran Menurun, DKI Intensifkan Edukasi Pencegahan

Senin, 06 Januari 2025 2179

 Pj Gubernur Teguh Apresiasi Legislatif Sahkan Empat Perda

Pj Gubernur Teguh Apresiasi Legislatif Sahkan Empat Perda

Senin, 23 Desember 2024 1708

BERITA POPULER
Tumpukan Sampah di TPS RW 10 Penggilingan Sudah Dibersihkan

Tumpukan Sampah di TPS RW 10 Penggilingan Tuntas Dibersihkan

Kamis, 08 Januari 2026 1570

Sambut HUT ke-500, Jakarta Gelar Duel Clash of Legends di GBK

Laga El Clasico Legenda Real Madrid dan Barcelona akan Tersaji di Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 898

Pembongkaran tiang monorel di Rasuna Said

Pembongkaran Tiang Monorel Tandai Dimulainya Penataan Jl HR Rasuna Said

Rabu, 14 Januari 2026 571

Kebakaran di lantai lima Tzu Chi School berhasil dipadamkan

Kebakaran Gedung Tzu Chi School Berhasil Dipadamkan

Senin, 12 Januari 2026 817

Proyek LRT Jakarta Fase 1B

Jakpro Konsisten Laksanakan Penugasan Strategis Sepanjang 2025

Kamis, 08 Januari 2026 1210

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks