Abdurrahman Suhaimi Ingin BUMD Prioritaskan Warga Jakarta Jadi Pekerja

Jumat, 22 November 2024 Reporter: Dessy Suciati Editor: Toni Riyanto 1323

Bapemperda Dorong Pengembangan PT JIEP dan PT MRT Serap Tenaga Kerja Lokal

(Foto: Dessy Suciati)

Anggota Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda) Abdurrahman Suhaimi mendorong agar pengembangan usaha PT Jakarta Industrial Estate Pulogadung (JIEP) dan PT Mass Rapid Transit (MRT) bisa berkontribusi dalam peningkatan kesejahteraan masyarakat sekitar. 

Kesejahteraan masyarakat

Pengajuan tiga Raperda yakni Raperda tentang Perseroan Terbatas Jakarta Industrial Estate Pulogadung (Perseroan Daerah), Raperda tentang Penyertaan Modal Perseroan Terbatas Jakarta Industrial Estate Pulogadung (Perseroan Daerah), dan Raperda Nomor 9 Tahun 2018 tentang Perseroan Terbatas Mass Rapid Transit Jakarta diharapkan bisa menyerap warga Jakarta sebagai tenaga kerja.

"Saya usulkan ada bab, salah satu tujuan dari pengembangan usaha JIEP itu adalah untuk kesejahteraan masyarakat. Saya ingin lebih dirinci di kesejahteraan masyarakat itu apa?," ujar Suhaimi di Gedung DPRD DKI Jakarta, Jumat (22/11).

Ia menginginkan, agar ada payung hukum yang jelas bahwa masyarakat sekitar bisa lebih diprioritaskan dengan tidak mempengaruhi kualitas. 

"Artinya, berdasarkan spesifikasi. Kalau yang dibutuhkan misalnya tenaga kelistrikan di situ, sebaiknya diutamakan masyarakat sekitar," terangnya.

Menurutnya, masyarakat setempat perlu  dilibatkan dalam pengembangan usaha. Sehingga, bisa memberikan dampak perekonomian dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekitar.

"Saya ingin itu jangan sampai warga sekitar hanya jadi penonton," ungkapnya.

Ia menambahkan, ada banyak bidang usaha yang bisa dikembangkan oleh PT JIEP dan PT MRT Jakarta. Pengembangan berbagai bidang usaha tersebut akan membuka banyak peluang kerja bagi masyarakat.

"Bagi kita Legislatif, sangat penting melindungi masyarakat untuk mendapatkan kesejahteraan dan prioritaskan lingkungan di sekitar industri itu," tandasnya.

BERITA TERKAIT
PT JIEP Dukung Pengembangan SDM dan Penyerapan Tenaga Kerja di Jakarta

PT JIEP - Pemprov DKI Siap Hadirkan Pelatihan Kerja Berbasis Kompetensi

Jumat, 22 November 2024 1421

Gelar AHJ 2024, Dorong Peran Humas Jaga Reputasi Jakarta sebagai Kota Global

Gelar AHJ 2024, Dorong Peran Humas Jaga Reputasi Jakarta sebagai Kota Global

Kamis, 21 November 2024 1199

Sekretaris Komisi E Usul Penambahan SLB Negeri di Jaktim

Sekretaris Komisi E Usulkan Penambahan SLB Negeri

Jumat, 22 November 2024 1692

Pemprov DKI - Tempo Bersinergi Gelar Kick Off Menuju Lima Abad Jakarta

Pemprov DKI Selenggarakan Kick Off Menuju Lima Abad Jakarta

Jumat, 22 November 2024 1384

Buka 35.000 Lowongan Kerja, Pj Gubernur Teguh Resmikan Jaknaker Expo 2024

Buka 35.000 Lowongan Kerja, Pj Gubernur Teguh Resmikan Jaknaker Expo 2024

Kamis, 21 November 2024 1877

BERITA POPULER
Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Senin, 27 Oktober 2025 2761

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1410

Jakarta Diprediksi Hujan Ringan

Sebagian Wilayah Jakarta Diprakirakan Hujan Disertai Petir, Warga Diimbau Waspada

Sabtu, 01 November 2025 802

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Rabu, 29 Oktober 2025 1287

Pramono Anung bersama para pemenang dan finalis Benyamin S Award 2025

Tiga Kelurahan Terbaik di Jakarta Raih Benyamin S Award 2025

Jumat, 31 Oktober 2025 754

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks