100 Peserta Ikut Dialog Interaktif Manajemen Konflik

Rabu, 25 September 2024 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 1151

100 Peserta Ikuti Dialog Interaktif Manajemen Konflik

(Foto: Nurito)

Sebanyak 100 peserta yang terdiri dari perwakilan LMK dan pengurus RW, ikut dialog interaktif manajemen konflik yang digelar Suku Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Jakarta Timur, Rabu (25/9) di Aula Kantor Kecamatan Jatinegara.

"Optimalisasi peran forum LMK dan RW dalam penanganan konflik sosial di masyarakat,"

Kasuban Kesbangpol Jakarta Timur Handoko Murhestriarso mengatakan,  kegiatan ini untuk mengidentifikasi peranan dan tugas LMK dan para pengurus RW dalam membantu mengatasi konflik antar warga, organisasi, antar etnis dan lainnya.

"Ini untuk optimalisasi peran pengurus dan anggota forum LMK dan forum RW dalam membantu penanganan konflik sosial di masyarakat," ujarnya.

Menurutnya, untuk mengatasi konflik antar warga perlu dilakukan pencegahan dengan mengaktifkan kontrol sosial serta penyelesaian konflik melalui mediasi dan pemberdayaan masyarakat.

Dalam mengatasi gangguan Kamtibmas di masyarakat, jelas Handoko, tidak hanya bersifat reaktif namun juga diperlukan proaktif dan sinergi dengan berbagai komponen, seperti forum LMK dan forum RW. Sehingga ancaman dan gangguan keamanan akibat konflik sosial dapat dideteksi sejak dini.

Untuk meningkatkan fungsi deteksi dini dan lapor cepat terkait kondisi wilayah, ungkap Handoko,  sinergisitas semua pihak perlu dimaksimalkan.

"Semoga dialog interaktif ini dapat menekan konflik sosial di masyarakat seminimal mungkin," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Kesbangpol Gelar Survei Kuisioner Kewaspadaan Nasional

Kesbangpol Jaktim Gelar Survei Kuisioner Kewaspadaan Nasional

Rabu, 11 September 2024 1505

 4.381 Personel Gabungan Akan Turunkan APK Minggu Dinihari Nurito / ???

APK Pemilu di Jaktim Bakal Diturunkan Minggu Dinihari

Kamis, 08 Februari 2024 10222

Ribuan APK Membahayakan Orang Berhasil Ditertibkan di Jaktim

100 Personel Gabungan Rapikan APK di Flyover Pondok Kopi

Sabtu, 20 Januari 2024 8736

 76 Posko Bersama Pemilu di Jaktim Segera Dibentuk

76 Posko Bersama Pemilu Segera Dibentuk di Jaktim

Kamis, 04 Januari 2024 7692

Jaktim Launching 76 Posko Pemilu

Pemkot Jaktim Launching 76 Posko Pemilu

Selasa, 09 Januari 2024 7016

BERITA POPULER
Tumpukan Sampah di TPS RW 10 Penggilingan Sudah Dibersihkan

Tumpukan Sampah di TPS RW 10 Penggilingan Tuntas Dibersihkan

Kamis, 08 Januari 2026 1326

 50 Kilogram Jagung Pulut Berhasil Dipanen dari Pulau Tidung Kecil

50 Kilogram Jagung Pulut Dipanen di Pulau Tidung Kecil

Rabu, 07 Januari 2026 1490

Proyek LRT Jakarta Fase 1B

Jakpro Konsisten Laksanakan Penugasan Strategis Sepanjang 2025

Kamis, 08 Januari 2026 1061

Sebagian Jakarta Diprediksi Hujan Siang Nanti

Sebagian Jakarta Diprediksi Hujan Siang Nanti

Kamis, 08 Januari 2026 987

Cuaca Berawan Diprediksi Naungi Jakarta Hari Ini

Cuaca Berawan Diprediksi Naungi Jakarta Hari Ini

Selasa, 06 Januari 2026 1122

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks