Satpel Bina Marga Kelapa Gading Bangun Trotoar di Jalan Bangun Cipta Sarana

Kamis, 29 Agustus 2024 Reporter: Anita Karyati Editor: Toni Riyanto 2101

Satpel Bina Marga Kelapa Gading Bangun Trotoar di Jalan Bangun Cipta Sarana

(Foto: Anita Karyati)

Pengerjaan sudah mencapai 45 persen

Pasukan Kuning Satuan Pelaksana (Satpel) Bina Marga Kecamatan Kelapa Gading, Jakarta Utara membangun trotoar di Jalan Bangun Cipta Sarana (BCS), RW 06, Kelurahan Kelapa Gading Timur.

Kepala Satpel Bina Marga Kecamatan Kelapa Gading, Ismail Daru mengatakan, pembuatan trotoar baru dilakukan atas permintaan pihak kelurahan setempat dalam rangka penataan kawasan.

"Terlebih dahulu kita pasang kanstin dengan material baru, selanjutnya dilakukan perataan lahan agar mudah dipasang paving block," ujarnya, Kamis (29/8).

Ia menjelaskan, pembuatan trotoar tersebut dilakukan sepanjang 120 meter dengan lebar 100 sentimeter. Pengerjaan telah dimulai sejak awal Agustus dan ditargetkan rampung pertengahan September.

"Setiap hari kita kerahkan enam personel ke lapangan dengan perlengkapan pendukung seperti cangkul, palu, linggis, gerobak, dan lainnya," terangnya.

Ismail berharap, pembangunan trotoar ini dapat membuat kawasan sekitar semakin terlihat rapi dan tertata. Sekaligus, memberikan keamanan dan kenyamanan bagi para pejalan kaki.

"Selama pembangunan tidak ada kendala, saat ini pengerjaan sudah mencapai 45 persen," bebernya.

Sementara itu, Lurah Kelapa Gading Timur, Yeny Frisdayanti menuturkan, pembangunan trotoar di jalan tersebut merupakan bagian program penataan kawasan lanjutan triwulan kedua dan ketiga.

"Kita minta untuk dibangun trotoar baru, terima kasih untuk Satpel Bina Marga. Sebelumnya, juga sudah dilakukan perbaikan turap oleh pihak Satpel SDA Kelapa Gading," ucapnya.

Ia menambahkan, selain pembangunan trotoar, di kawasan tersebut juga dibuat taman. Ada berbagai jenis tanaman produktif maupun hias yang ditanam.

"Kami juga membuat mural di situ.

Semoga penataan kawasan ini bisa secepatnya selesai agar masyarakat yang melintas atau beraktivitas bisa merasakan manfaatnya," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Ada Proyek di Stasiun Tanah Abang dan Sekitarnya, Lalin di Jalan Citarum Direkayasa

Ada Proyek di Kawasan Stasiun Tanah Abang, Lalin Jalan Citarum Direkayasa

Senin, 26 Agustus 2024 1341

20 Petugas PPSU Perbaiki Jalan Rusak di Pulau Pramuka

Perbaikan Jalan Rusak di Pulau Pramuka Rampung

Senin, 26 Agustus 2024 1381

Warga Senang Trotoar di Jalan Enggano Selesai Diperbaiki

Warga Senang Trotoar di Jalan Enggano Selesai Diperbaiki

Rabu, 31 Juli 2024 1192

Kelurahan Kembangan Utara Tata Lahan di Jalan Kembangan Baru

Kawasan Jalan Kembangan Baru Dipercantik

Kamis, 29 Agustus 2024 1459

 Saluran Air di Jalan Lagoa Terusan Dikeruk

Saluran Air di Jalan Lagoa Terusan Dikeruk

Selasa, 27 Agustus 2024 1287

BERITA POPULER
Pramono menyampaikan jawaban atas dua Raperda di Rapat Paripurna DPRD DKI

Pramono Sampaikan Jawaban Raperda P4GN dan RPIP

Senin, 19 Januari 2026 11155

Transjakarta Perluas Rute Harapan Indah-Pulo Gadung

Waspada Hujan Merata Guyur Jakarta Sepanjang Hari Ini

Rabu, 21 Januari 2026 1077

Wali Kota Jakarta Barat meninjau lokasi pengungsian penyintas banjir

Wali Kota Jakbar Pastikan Penanganan Genangan Berjalan Sesuai SOP

Jumat, 23 Januari 2026 647

Hujan lebat dan merata diprediksi guyur Jakarta hari ini, Jumat (23/1)

Hujan Lebat dan Merata Diprediksi Guyur Jakarta Hari Ini

Jumat, 23 Januari 2026 624

BMKG Prediksi Hujan Merata di Jakarta Hari Ini

BMKG Prediksi Hujan Merata di Jakarta Hari Ini

Selasa, 20 Januari 2026 1017

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks