Tim Verifikator Dinas LH Verlap Bank Sampah Semangka

Kamis, 22 Agustus 2024 Reporter: Tiyo Surya Sakti Editor: Toni Riyanto 1011

 Tim Verifikasi Dinas LH DKI Sambangi Bank Sampah Semangka Kalibata

(Foto: Tiyo Surya Sakti)

Tim Verifikator Dinas Lingkungan Hidup (LH) DKI Jakarta melakukan verifikasi lapangan (verlap) di Bank Sampah Semangka, Jalan Warung Jati Barat IV, RW 05, Kelurahan Kalibata, Kecamatan Pancoran, Jakarta Selatan.

Lingkungan yang bersih dan nyaman

Ketua Tim Verifikator Lapangan Dinas LH DKI Jakarta, Pretty mengatakan, verlap ini bertujuan melihat sejauh mana pengelolaan sampah yang dilakukan warga sebagai bentuk tanggung jawab dan kepedulian terhadap lingkungan. 

"Kita verifikasi bank sampah usulan Suku Dinas LH Jakarta Selatan. Hari ini ada dua lokasi yang kita verifikasi, pertama di sini dan kedua di Pesanggrahan," ujarnya, Kamis (22/8). 

Pretty menyampaikan terima kasih kepada warga yang sudah berpartisipasi dalam penanganan sampah. Terlebih, memang penanganan sampah bukan hanya tanggung jawab pemerintah, namun juga butuh peran serta masyarakat. 

"Bukan sekadar untuk Juara 1 atau 2, ini bukti peran aktif warga dalam membuat lingkungan yang bersih dan nyaman untuk ditinggali. Bahkan, dapat memberikan dampak pertumbuhan ekonomi melalui sampah yang kita olah," terangnya. 

Sementara itu, Lurah Kalibata, Herman menjelaskan, Bank Sampah Semangka RW 05 ini yang berdiri sejak tahun 2021 ini sudah memiliki lebih dari 50 nasabah.

"Bang sampah ini mengolah sampah organik dan anorganik menjadi bermanfaat dan bernilai ekonomi," ungkapnya.

Ia berharap, Bank Sampah Semangka dapat memicu perkembangan bank sampah lainnya di wilayah Kelurahan Kalibata agar semakin berkontribusi dan berprestasi.

"Kami optimistis akan meraih yang terbaik. Bank Sampah Semangka akan kami jadikan contoh pengelolaan yang baik untuk sembilan bank sampah lainnya di sini," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Kelurahan Batu Ampar Sosialisasikan Program Bank Sampah di RPTRA Udara Segar

Kelurahan Batu Ampar Sosialisasikan Program Bank Sampah

Kamis, 01 Agustus 2024 1801

Bank Sampah Sehati RW 05 Efektifitas Kurangi Sampah Lingkungan

Bank Sampah Sehati Beri Kontribusi Nyata

Jumat, 05 Juli 2024 1230

 50 Warga Angke Diedukasi Pemilahan Sampah Rumah Tangga

Edukasi Pemilahan Sampah Terus Digalakkan di Jakarta Barat

Senin, 29 Juli 2024 1596

RW 16 Tomang Wakili Jakbar Lomba Proklim Tingkat Provinsi DKI

RW 16 Tomang Bersiap Hadapi Penilaian Proklim

Kamis, 04 Juli 2024 1163

Ini Catatan Komisi D Dalam Pembahasan APBDP 2024

Ini Catatan Komisi D Dalam Pembahasan Perubahan APBD 2024

Selasa, 13 Agustus 2024 1316

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1167

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1053

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1549

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 840

Pramono memberikan keterangan pers setelah pembukaan Job Fair Disabilitas 2025

Pramono Bakal Tinjau Tanggul Baswedan Besok

Senin, 03 November 2025 502

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks