Pramuka DKI Bersihkan Kawasan Waduk Setiabudi Barat

Jumat, 09 Agustus 2024 Reporter: Tiyo Surya Sakti Editor: Toni Riyanto 1301

Menyambut HUT ke-63 Pramuka, Kawasan Waduk Setiabudi Barat Dibersihkan

(Foto: Tiyo Surya Sakti)

Anggota Pramuka DKI Jakarta bersama personel gabungan lainnya membersihkan kawasan Waduk Setiabudi Barat di Jalan Setiabudi Tengah, Kecamatan Setiabudi, Jakarta Selatan.

Dirasakan manfaatnya

Ketua Kwartir Daerah (Kwarda) Gerakan Pramuka DKI Jakarta, Isnawa Adji mengatakan, aksi ini diadakan sebagai rangkaian kegiatan Hari Pramuka ke-63 yang diperingati pada 14 Agustus 2024.

"Selain aksi bersih-bersih, di Jakarta Selatan kita juga mengadakan bakti sosial bedah rumah pedagang pohon hias keliling di RT 15/06, Kelurahan Menteng Atas," ujarnya, Jumat (9/8).

Isnawa menjelaskan, kegiatan serupa juga dilakukan serentak hari ini di Jakarta Timur, Jakarta Barat, Jakarta Utara, dan Jakarta Pusat.

"Aksi bersih-bersih juga dilakukan pada sejumlah rumah ibadah. Kita ingin keberadaan Pramuka semakin dirasakan manfaatnya," terangnya.

Wakil Ketua Bidang Pembinaan Anggota Dewasa, Gerakan Pramuka Kwartir Nasional, Rahman Syah mengatakan, aksi bersih-bersih di Jakarta ini menjadi bagian kegiatan yang dilaksanakan secara serentak di Indonesia.

"Aksi ini guna meningkatkan kepedulian kita, khususnya anggota Pramuka agar semakin peduli kepada alam dan lingkungan sekitar," ungkapnya.

Sekretaris Kwartir Cabang Jakarta Selatan, Irwan Febriansyah menuturkan, dalam aksi bersih-bersih turut melibatkan personel dari Suku Dinas Lingkungan Hidup, BPBD, PPSU, dan Baznas (Bazis) Jakarta Selatan.

"Total ada 200 orang terlibat dalam bersih-bersih ini," bebernya. 

Ia berharap, kegiatan ini dapat menjadi contoh kepada masyarakat untuk cinta dan peduli terhadap lingkungan. Sehingga, dapat menciptakan Jakarta yang bersih dan tentunya dapat dinikmati keindahannya. 

"Hari ini bersamaan juga kita bersinergi dengan stakeholder terkait melakukan kegiatan sosial lainnya yakni, bedah rumah tidak layak huni di Jalan Menteng Atas Selatan III, Menteng Atas, Setiabudi," katanya. 

Sementara itu, Komandan Pleton BPBD Jakarta Selatan, M Nur menuturkan, sebanyak 12 personel BPBD ikut ambil bagian dalam aksi bersih-bersih memperingati HUT ke-63 Pramuka.

"Sangat bagus dan seru, kita bersih-bersih bersama-sama adik-adik Pramuka pelajar yang sangat semangat dalam mencintai kebersihan lingkungan," tandasnya. 

BERITA TERKAIT
 50 Personel PPSU Grebek Sampah di Jalan Lingkar Luar Outer Ringroad

50 Petugas PPSU Gerebek Sampah di Cengkareng Timur

Rabu, 07 Agustus 2024 798

Ratusan Personel Gabungan Bersihkan Jalan Inspeksi Kali Buaran

Ratusan Personel Gabungan Bersihkan Jalan Inspeksi Kali Buaran

Minggu, 04 Agustus 2024 1226

 Progres Pembangunan Tugu Adipura di Pulau Pramuka Capai 50 Persen

Progres Pembangunan Tugu Adipura di Pulau Pramuka Capai 50 Persen

Kamis, 08 Agustus 2024 1473

 20 APAR Disalurkan Pada Lima Lokbin di Jakbar

Pengurus Mabisaka dan Pinsaka Kapaltaru Kwarcab Pramuka Jakbar Ikuti Masa Orientasi

Selasa, 30 Juli 2024 938

Isnawa Adji Terpilih Aklamasi Sebagai Ketua Kwarda Pramuka DKI Jakarta

Isnawa Adji Terpilih Aklamasi Sebagai Ketua Kwarda Pramuka DKI Jakarta

Minggu, 05 Mei 2024 4173

BERITA POPULER
Kanwil Kemenkum Jakarta berikan penyuluhan hukum di Kelurahan Tamansari

Kanwil Kemenkum DKI Beri Penyuluhan Hukum dan Kesehatan Gratis di Tamansari

Rabu, 19 November 2025 1281

Satu alat berat sedang mengeruk lumpur Kali Ciliwung

Normalisasi Ciliwung Sasar Kelurahan Cililitan dan Pengadegan


Jumat, 21 November 2025 765

Rano Karno memberikan sambutan pada kegiatan Wakuncar Melawai showcase di M Blok Hub

Wagub DKI Ingin Blok M Hub Direplikasi di Tempat Lain

Sabtu, 22 November 2025 415

Rapat Bapemperda untuk merampungkan Raperda KTR di gedung DPRD DKI Jakarta

Rampungkan Raperda KTR, Pasal Larangan Zonasi Penjualan Rokok Dihapus

Jumat, 21 November 2025 586

Seorang warga menggunakan payung ketika hujan basahi Jakarta

Hujan Ringan Bakal Basahi Sebagian Jakarta Hari Ini

Sabtu, 22 November 2025 447

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks