12 PPSU Kelurahan Setu Bangun Empat Sumur Resapan

Jumat, 05 Juli 2024 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 1433

PPSU Bangun Empat Sumur Resapan di Setu

(Foto: Nurito)

Empat sumur resapan dibangun petugas PPSU Kelurahan Setu, Cipayung, Jakarta Timur di Gang Tipul RT 06/03. Sumr resapan ini untuk mengatasi genangan yang kerap terjadi di lokasi tersebut.

Diharapkan ini dapat mengatasi genangan ketika terjadi hujan deras

Camat Cipayung, Panangaran Ritonga mengatakan, pembuatan sumur resapan ini bagian dari program penanganan genangan di wilayahnya. Pembuatan sumur resapan ini juga menambah capaian target 200 sumur resapan.

"Diharapkan ini dapat mengatasi genangan ketika terjadi hujan deras," kata Ritonga, Jumat (5/7).

Lurah Setu, Dwi Widiastuti menambahkan, pembuatan sumur resapan ini hasil sinergisitas dengan warga. Untuk penyediaan material seluruhnya disiapkan warga. Sedangkan, pihaknya menyiapkan  mesin bor dan tenaga PPSU.

"Empat sumur resapan ini kedalamannya rata-rata 20 meter. Targetnya, pekerjaan rampung pada pekan depan," ucap Dwi.

Sementara, Ketua RT 06/03 Setu, Syaripuloh mengungkapkan, setiap hujan deras di wilayahnya sering timbul genangan setinggi sekitar 50 sentimeter. Pemicunya karena saluran air yang ada tidak berfungsi maksimal ketika debit air tinggi. Sebab saluran air yang dibangun swadaya masyarakat hanya selebar 25-30 sentimeter.

"Setiap hujan deras, genangan mencapai 50 sentimeter dan ini sudah berlangsung sekitar 15 tahun. Sehingga sekarang dibuatkan sumur resapan untuk mengatasinya," ujarnya.

BERITA TERKAIT
 Anwar Tinjau Perbaikan Turap Saluran Air di Ceger

Anwar Tinjau Perbaikan Turap Saluran Air di Ceger

Selasa, 14 Mei 2024 1636

Dalam Siskamling, Kecamatan Cipayung Libatkan Tiga Pilar dan FK ULUM

Kecamatan Cipayung Terus Tingkatkan Siskamling

Minggu, 24 Maret 2024 8324

Pemprov DKI Mulai Data Lahan untuk Pembangunan Jalan ke Mabes TNI

Pemprov DKI Mulai Data Lahan untuk Pembangunan Jalan ke Mabes TNI

Selasa, 09 Januari 2024 8056

Pemprov DKI Sosialisasikan Rencana Pembangunan Akses Jalan ke Mabes TNI

Rencana Pembangunan Akses Jalan ke Mabes TNI Disosialisasikan

Jumat, 05 Januari 2024 12521

Anwar Pimpin Tanam Pohon di Cipayung

Anwar Pimpin Tanam Pohon di Cipayung

Jumat, 03 November 2023 7156

BERITA POPULER
Tumpukan Sampah di TPS RW 10 Penggilingan Sudah Dibersihkan

Tumpukan Sampah di TPS RW 10 Penggilingan Tuntas Dibersihkan

Kamis, 08 Januari 2026 1485

 50 Kilogram Jagung Pulut Berhasil Dipanen dari Pulau Tidung Kecil

50 Kilogram Jagung Pulut Dipanen di Pulau Tidung Kecil

Rabu, 07 Januari 2026 1572

Kebakaran di lantai lima Tzu Chi School berhasil dipadamkan

Kebakaran Gedung Tzu Chi School Berhasil Dipadamkan

Senin, 12 Januari 2026 657

Proyek LRT Jakarta Fase 1B

Jakpro Konsisten Laksanakan Penugasan Strategis Sepanjang 2025

Kamis, 08 Januari 2026 1131

Sambut HUT ke-500, Jakarta Gelar Duel Clash of Legends di GBK

Laga El Clasico Legenda Real Madrid dan Barcelona akan Tersaji di Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 534

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks