Castinah Senang Dapat Bantuan Kursi Roda Elektrik

Kamis, 20 Juni 2024 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 1052

Castinah Senang Dapat Bantuan Kurai Roda Elektrik

(Foto: Nurito)

Castinah (47), warga RT 12/10 Kelurahan Ciracas, Jakarta Timur, Kamis (20/6), mendapat bantuan kursi roda elektrik dari Kementerian Sosial RI. Ibu tiga anak ini mengaku menderita lumpuh sejak 2020 lalu, dan saat ini lebih banyak berbaring di tempat tidur.

Sehari-hari, saya hanya terbaring di rumah.

Bantuan kursi roda elektrik tersebut diserahkan perwakilan dari Kementerian Sosial RI, Munawar kepada Hendro Ekaputra, suami Castinah. Proses penyerahan bantuan disaksikan Lurah Ciracas, Sudarma, serta pengurus RT dan RW setempat.

"Kami ucapkan terima kasih kepada Kementerian Sosial yang telah memberikan bantuan ini," ucap Castinah yang menyaksikan penyerahan bantuan dari tempat pembaringannya.

Castinah mengungkapkan, kursi roda elektrik ini sangat bermanfaat bagi dirinya untuk beraktivitas.  Sehingga, tidak merepotkan anak dan suaminya.  

"Sehari-hari, saya hanya terbaring di rumah. Untuk pergi ke kamar mandi pun harus dibantu suami," tutur Castinah.  

Lurah Ciracas, Sudarna menambahkan, bantuan kursi roda elektrik ini diajukan langsung keluarga Castinah dan pihaknya hanya membantu meneruskan permohonan Kementerian Sosial RI.

Menurut Sudarma, pihaknya juga akan mengajukan bantuan biaya transportasi berobat dari rumah menuju Rumah Sakit PON Jakarta, di Cawang.

"Kami akan ajukan permohonan bantuan transportasi untuk berobat ke Banznas Bazis Jaktim, karena ini sangat dibutuhkan," ungkap Sudarna..

BERITA TERKAIT
HUT Jakarta ke 497, Dinas Gulkarmat Gelar Jakarta Fire Fighter Challenge 2024

Dinas Gulkarmat Gelar Jakarta Fire Fighter Challenge 2024

Kamis, 20 Juni 2024 1632

Anwar Tinjau Perbaikan Tanggul di Cibubur

Anwar Tinjau Perbaikan Tanggul di Cibubur

Selasa, 07 Mei 2024 3099

 Anwar Ajak Jajarannya Tekan DBD Melalui Gerakan PSN 3M Plus

Anwar Ajak Jajarannya Tekan DBD Melalui Gerakan PSN 3M Plus

Senin, 29 April 2024 2709

Warga Apressiasi Pengasapalan Jalan Cibubur VI

Warga Apresiasi Pengasapalan Jalan Cibubur VI

Selasa, 11 Juni 2024 1395

Sudinsos dan PMI Jaktim Berikan Bantuan Warga Terdampak Genangan

Warga Penyintas Genangan di Jaktim Dapat Bantuan

Jumat, 05 April 2024 10792

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1205

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1085

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1586

Salah satu pelamar kerja yang datang ke Job Fair Disabilitas 2025 di TIM Jakpus

Job Fair Disabilitas 2025 Diakses Warga Luar Jakarta

Senin, 03 November 2025 593

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 849

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks