Dinas PPKUKM Gelar Sosialisasi Pemenuhan Kompetensi PPK

Kamis, 16 Mei 2024 Reporter: Folmer Editor: Andry 1677

Dinas PPKUKM DKI Gelar Sosialisasi Pemenuhan Kompetensi PPK

(Foto: Istimewa)

Dinas Perindustrian Perdagangan, Koperasi Usaha Kecil dan Menengah (PPKUKM) DKI Jakarta menggelar sosialisasi pemenuhan kompetensi Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) di lingkungan Pemprov DKI di lantai dasar Grha Ali Sadikin, Balai Kota DKI Jakarta. Kamis (16/5). 

Sosialisasi ini dilaksanakan untuk meningkatkan pemahaman kompetensi PPK 

Kepala Subkelompok Pengembangan Industri Dinas PPKUKM DKI Jakarta, Olansons Girsang mengatakan, sosialisasi diikuti seluruh PPK perwakilan dari organisasi perangkat daerah (OPD) dilaksanakan pada sesi terakhir dalam rangkaian Business Matching Batch XII Tahun 2024. 

"Sosialisasi ini dilaksanakan untuk meningkatkan pemahaman kompetensi PPK dari seluruh OPD di lingkungan Pemprov DKI Jakarta sesuai Perpres Nomor 12 tahun 2021," ujar Olansons Girsang, Kamis (16/5). 

Sementara Analis SDM Aparatur BPPBJ Provinsi DKI Jakarta, Daisy Alandia memaparkan, PPK wajib memiliki tiga kompetensi di antaranya perencanaan pengelolaan kontrak dan pengelolaan pengadaan barang jasa (PBJ) secara swakelola. 

Ia memaparkan, sesuai amanat Perpres Nomor 12 tahun 2021 diamanatkan setiap PPK memiliki sertifikat kompetensi.  Adapun PPK iji memiliki tipologi yakni menangani pekerjaan sederhana, tidak kompleks dan kompleks.  

"Tingkatan PPK tipe A untuk menangani pekerjaan kompleks, tipe B menangani pekerjaan tidak komplek dan tipe C menangani pekerjaan sederhana," paparnya. 

Ia menambahkan, PPK yang memiliki sertifikasi lebih kompeten dalam menangani pengadaan barang dan jasa. 

"Alhasil, perencanaan dan hasil akhir dari program yang telah disusun oleh setiap OPD tepat sasaran," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Pelantikan Lima Pejabat Tinggi Pratama

Pj Gubernur DKI Lantik dan Kukuhkan Lima Pejabat Tinggi Pratama

Jumat, 31 Maret 2023 6874

 Sekda Buka Business Matching Batch P3DN 2024

Sekda Buka Business Matching Batch XI P3DN 2024

Senin, 19 Februari 2024 8091

Sosialisasi Perhitungan TKDN Pejabat Jaktim

Pejabat Pembuat Komitmen di Jaktim Disosialisasikan Perhitungan TKDN

Kamis, 25 Mei 2023 1599

Heru Dukung Percepatan Pembangunan Jaringan Pipa Air Limbah di Jakarta

Pj Gubernur Heru Dukung Percepatan Pembangunan Jaringan Pipa Air Limbah

Rabu, 12 April 2023 2429

Heru Dukung Percepatan Pembangunan Jaringan Pipa Air Limbah di Jakarta

Pj Gubernur Heru Dukung Percepatan Pembangunan Jaringan Pipa Air Limbah

Rabu, 12 April 2023 2429

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1179

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1064

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1561

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 843

Pramono memberikan keterangan pers setelah pembukaan Job Fair Disabilitas 2025

Pramono Bakal Tinjau Tanggul Baswedan Besok

Senin, 03 November 2025 537

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks