Pasukan Pelangi Bersihkan Lokasi Pohon Tumbang di Jalan Gading Kirana

Selasa, 20 Februari 2024 Reporter: Anita Karyati Editor: Toni Riyanto 7470

 50 Petugas Gabungan Bersihkan Bekas Pohon Tumbang di Gading Kirana

(Foto: Anita Karyati)

Sebanyak 50 petugas gabungan dikerahkan untuk membersihkan lokasi pohon tumbang di Jalan Gading Kirana, RT 02/08, Kelurahan Kelapa Gading Barat, Kelapa Gading, Jakarta Utara.

Pohon berdiameter sekitar 90 sentimeter

Kepala Seksi Jalur dan Pemakaman, Suku Dinas Pertamanan dan Hutan Kota Jakarta Utara, Prihanto Budi Susilo mengatakan, petugas gabungan yang terlibat terdiri dari Pasukan Hijau, Pasukan Biru, petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU), serta personel Suku Dinas Lingkungan Hidup setempat.

"Pohon berdiameter sekitar 90 sentimeter ini tumbang diduga karena sudah berusia tua hingga mengalami keropos atau pelapukan. Hari ini kita kerahkan Pasukan Pelangi untuk melakukan pembersihan di lokasi," ujarnya, Selasa (20/2).

Prihanto menjelaskan, untuk mempermudah pengangkutan, batang dan dahan pohon dipotong menjadi bagian kecil.

"Untuk percepatan penanganan kita juga kerahkan satu unit ekskavator. Saat ini lokasi sudah lebih bersih dan bagian pohon tidak menghalangi saluran air lagi," ungkapnya.

Ia mengimbau kepada warga untuk tetap berhati-hati dan menghindari pohon rawan tumbang apabila terjadi hujan deras dan angin kencang.

"Kami telah mengerahkan semua petugas untuk terus memonitor pohon yang sudah rimbun untuk dipangkas," bebernya.

Sementara itu, Lurah Kelapa Gading Barat, Suyono menuturkan, tumbangnya pohon saat terjadi hujan deras disertai angin kencang pada pekan lalu turut menimpa turap saluran hingga mengalami kerusakan.

"Kami sudah koordinasikan dengan Suku Dinas Sumber Daya Air agar segera diperbaiki," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Tiga Pohon Tumbang Tuntas Dievakuasi di Jakbar

Tiga Pohon Tumbang di Jakbar Rampung Dievakuasi

Minggu, 04 Februari 2024 7497

Kejadian Pohon Tumbang di Sejumlah Lokasi Hari Ini Selesai Ditangani

Kejadian Pohon Tumbang di Sejumlah Lokasi Selesai Ditangani

Rabu, 31 Januari 2024 6900

kerja bakti kali semongol

450 Personel Gabungan Bersihkan Permukiman Warga Bantaran Kali Semongol

Minggu, 23 Januari 2022 2118

 Puluhan Personel Gabungan Evakuasi Pohon Tumbang di Pulogebang

Personel Gabungan Evakuasi Pohon Tumbang di Pulogebang

Selasa, 30 Januari 2024 7169

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1199

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1078

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1578

Salah satu pelamar kerja yang datang ke Job Fair Disabilitas 2025 di TIM Jakpus

Job Fair Disabilitas 2025 Diakses Warga Luar Jakarta

Senin, 03 November 2025 578

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 847

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks