Dua Pekerja Tersangkut di Gondola Berhasil Dievakuasi

Jumat, 02 Februari 2024 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 8589

Gulkarmat Jaktim Berhasil Evakuasi Dua Pekerja Tersangkut di Gondola

(Foto: Nurito)

Dua pekerja yang tersangkut gandola saat sedang membersihkan Gedung Universitas Negeri Jakarta (UNJ), Jalan Pemuda Rawamangun, Pulogadung, Jakarta Timur, Jumat (2/2), berhasl diselamatkan petugas Rescue Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat).

Korban tersangkut karena gondola yang dinaikinya talinya putus

Kasudin Gulkarmat Kota Jakarta Timur, Muchtar Zakaria mengatakan, proses evakuasi dilakukan dengan teknik repling (turun menggunakan tali dari atas gedung), karena posisi kedua korban tergelantung dengan satu tali pengaitnya putus. Petugas langsung menggendong satu persatu korban dan diturunkan ke bawah dari ketinggian 24 meter.  

"Korban tersangkut karena gondola yang dinaikinya talinya putus. Kemudian angkur dan kaki rodanya juga lepas. Ini sangat membahayakan keselamatan pekerja. Untungnya lokasinya dekat kantor jadi kita bergerak cepat untuk penanganan," papar Muchtar.

Menurutnya, jika tidak cepat ditangani maka tidak menutup kemungkinan gondola yang dinaiki dua pekerja ini akan lepas dan terjun bebas ke tanah.

Dia mengimbau, pada pengelola gedung bertingkat agar selalu mengecek kondisi gondolanya secara rutin demi keamanan dan keselamatan pekerja.

"Pengecekan sarana prasarana ini sangat penting sebelum dipergunakan," tukas Muchtar.

Kepala Seksi Operasi Sudin Gulkarmat Jakarta Timur, Gatot Sulaeman menjelaskan, untuk evakuasi korban pihaknya mengerahkan 10 personel rescue .  

Proses evakuasi ekstra hati-hati karena petugas menjemput mereka yang masih tergantung dengan cara menggunakan tali dari atas bangunan.

"Evakuasi berjalan lancar tanpa ada kendala. Proses evakuasi dimulai pada pukul 09.33 dan berakhir sekitar pukul 10.04," pungkasnya.

BERITA TERKAIT
Personel Gabungan Tangani Pos RT yang Ambruk di Baru Ampar

Pos RT Ambruk di Batu Ampar Ditangani Personel Gabungan

Rabu, 31 Januari 2024 7325

 Gulkarmat Jaktim Bantu Evakuasi Jenazah Obesitas di Cibubur

Gulkarmat Jaktim Bantu Evakuasi Jenazah Obesitas di Cibubur

Rabu, 31 Januari 2024 6957

 Puluhan Personel Gabungan Evakuasi Pohon Tumbang di Pulogebang

Personel Gabungan Evakuasi Pohon Tumbang di Pulogebang

Selasa, 30 Januari 2024 7167

Gulkarmat Jaktim Amankan Musang Liar dari Rumah Warga

Gulkarmat Jaktim Amankan Musang Liar dari Rumah Warga

Selasa, 30 Januari 2024 7173

Kebakaran di Cililitan Diduga Akibat Arus Pendek Listrik

Korsleting Listrik Diduga Picu Kebakaran di Jalan Kumbang

Rabu, 17 Januari 2024 7316

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1074

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 919

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Senin, 27 Oktober 2025 2783

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1448

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 750

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks