PPSU Pasar Rebo Bantu Angkut Surat Suara

Kamis, 01 Februari 2024 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 7664

PPSU Bantu Angkut Surat Suara di Gudang Logistik Pemilu

(Foto: Nurito)

Kecamatan Pasar Rebo, Jakarta Timur, Rabu (31/1) malam, ,rmengerahkan 35 petugas PPSU untuk bantu angkut surat suara di gudang logistik Pemilu, Jalan Lapan, Kelurahan Pekayon.

Masing-masing jumlahnya 171.014 lembar

Sekretaris Kecamatan Pasar Rebo, Nur Hilal mengatakan, surat suara yang diangkut dari kontainer ke dalam gudang tersebut nantinya akan disebar ke sejumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang tersebar di Kelurahan Pasar Rebo, Pekayon, Kalisari, Cijantung, Baru dan Kelurahan Gedong.

"Jumlah surat suara yang masuk ini untuk pemilihan DPD, DPR RI, DPRD dan presiden-wakil presiden. Masing-masing jumlahnya 171.014 lembar," tuturnya, Kamis (1/2).

Divisi Logistik Panitia Pengawas Kecamatan Pasar Rebo, Andi Burhan menambahkan, di gudang tersebut saat ini tersimpan semua logistik untuk Pemilu, mulai dari surat suara, bilik suara, kotak suara, tinta, bantalan dan pakunya, serta sampul surat suara.

"Rencananya hari ini akan diturunkan sertifikat asli Pemilu," ujar Andi.

Sementara, Kasatpol PP Kecamatan Pasar Rebo, Muhammad Syarif menambahkan, seluruh gudang logistik Pemilu ini setiap harinya dijaga ketat personel gabungan dari unsur TNI/Polri, Satpol PP, Bawaslu, KPU dan unsur terkait lainnya.

"Setiap hari secara bergantian unsur terkait menjaga gudang logistik Pemilu ini selama 24 jam,"tandasnya.

BERITA TERKAIT
Kecamatan Cakung Gelar Apel Deklarasi Pemilu Damai

Kecamatan Cakung Gelar Apel Deklarasi Pemilu Damai

Rabu, 06 Desember 2023 8345

Dua Kantor Kecamatan di Kepulauan Seribu Disterilisasi Persiapan Pemilu

Dua Kantor Kecamatan di Kepulauan Seribu Disterilisasi Jelang Pemilu

Jumat, 01 Desember 2023 9330

DKI Serahkan Hibah ke KPU dan Bawaslu

DKI Serahkan Hibah ke KPU dan Bawaslu

Senin, 16 Mei 2016 4005

Pemkot Jaksel Gelar Penyuluhan Hukum Terkait Netralitas ASN

Lurah dan Camat di Jaksel Diingatkan Jaga Netralitas Saat Pemilu

Rabu, 31 Januari 2024 6973

Diskominfotik dan KemenPPPA Sepakat Kampanyekan Pemberdayaan Perempuan

Diskominfotik DKI dan Kementerian PPPA Sepakat Kampanyekan Pemberdayaan Perempuan

Selasa, 30 Januari 2024 6812

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1129

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 988

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Senin, 27 Oktober 2025 2812

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1490

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 807

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks