Pj Gubernur DKI Tinjau Pembangunan Rumah Pompa di Jalan Kemang Raya

Kamis, 11 Januari 2024 Reporter: Folmer Editor: Erikyanri Maulana 7775

Gubernur DKI Tinjau Pembangunan Rumah Pompa di Jalan Kemang Raya

(Foto: Mochamad Tresna Suheryanto)

Penjabat Gubernur (Pj) DKI Jakarta, Heru Budi Hartono meninjau pembangunan rumah pompa di Jalan Kemang Raya, Bangka, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Kamis (11/1) pagi.

Pompa di sini juga sudah siap

Rumah pompa baru di Jalan Kemang Raya dibangun dalam rangka meminimalisir dampak  genangan di kawasan Kemang dan sekitarnya.

Dikatakan Heru, pembangunan rumah pompa beserta fasilitas tiga unit prasarana pompa pengendali banjir ini ditargetkan rampung pada Maret 2024.

"Pompa di sini juga sudah siap. Jadi tinggal menunggu rampung fisik yang akan rampung pada Maret mendatang," ujarnya di lokasi.

Ia menuturkan, pihaknya juga melakukan pengurasan di sepanjang Kali Krukut guna mengurangi dampak genangan di kawasan Kemang dan sekitarnya.

"Pengurasan kali Krukut merupakan perawatan rutin yang dilakukan Dinas SDA DKI," papar Heru.

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Sumber Daya Air  (SDA) DKI Jakarta, Ika Agustin memaparkan, pihaknya menambah dua unit pompa berkapasitas 1.000 liter per detik dan satu unit pompa harian berkapasitas 250 liter per detik di rumah pompa Jalan Kemang Raya.

"Sebelumnya, kami juga sudah pasang dua pompa stasioner berkapasitas 500 liter di rumah pompa eksisting. Penambahan pompa ini akan mengurangi genangan di kawasan Kemang dan sekitarnya," jelasnya.

Menurut Ika, pihaknya bersama lima Sudin SDA di wilayah hingga saat ini terus melakukan pengurasan saluran dan kali.

"Kami juga sudah mempersiapkan 500 pompa stasioner dan 200 unit mobile yang tersebar di 200 titik. Semua pompa pengendali banjir dalam kondisi siap beroperasi," paparnya.

Ia optimistis infrastruktur drainase di Jakarta siap mengatasi genangan saat curah hujan turun sekitar 100 milimeter dengan waktu empat jam.

"Kami juga mengimbau warga Jakarta agar tidak membuang sampah sembarangan ke saluran dan kali. Sehingga pompa pengendali dapat berfungsi optimal mengatasi genangan,"  tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Pembangunan SPALD-T Skala Permukiman di Dua Lokasi Rampung

Pembangunan SPALD-T Skala Permukiman di Dua Lokasi Rampung

Rabu, 10 Januari 2024 7953

Uus Kuswanto Minta Jajaran Pemkot Jakbar Siaga Tanggulangi Bencana

Wali Kota Jakbar Ingatkan Jajaran Siaga Tanggulangi Bencana

Senin, 08 Januari 2024 9016

 Pj Gubernur Cek Kesiapan Rumah Pompa Waduk Pluit Hadapi Musim Hujan

Pj Gubernur Cek Kesiapan Rumah Pompa Waduk Pluit Hadapi Musim Hujan

Selasa, 05 Desember 2023 7724

Pembangunan Rumah Pompa Kebon Raya di Duri Kepa Rampung

Pembangunan Rumah Pompa Kebon Raya di Duri Kepa Rampung

Jumat, 15 Desember 2023 8034

Pembangunan Rumah Pompa di Kebon Raya dan Patra Terus Dikebut

Pembangunan Dua Rumah Pompa di Duri Kepa Dikebut

Senin, 16 Oktober 2023 5774

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1129

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 988

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Senin, 27 Oktober 2025 2814

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1490

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 807

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks