50 Pohon Trembesi dan Matoa Ditanam di Taman Indraloka

Rabu, 20 Desember 2023 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 9101

 50 Pohon Trembesi dan Matoa Ditanam di Taman Indraloka

(Foto: Nurito)

Sebanyak 50 pohon jenis Trembesi dan Matoa ditanam di Taman Indraloka di Jalan Mandor Hasan, Ceger, Cipayung, Jakarta Timur, Rabu (20/12). Pohon tersebut bantuan dari CSR PT Yamaha Motor.

Semoga ini terus berkelanjutan

Penanaman pohon ini dilakukan Wali Kota Jakarta Timur Muhammad Anwar, bersama Kepala Dinas Pertamanan dan Hutan (Tamhut)  DKI.Bayu Megantara, Kasudin Tamhut Jakarta Timur.Djauhar Arifin, Camat Cipayung Panangaran Ritonga dan sejumlah pejabat terkait lainnya.

Anwar mengatakan, penanaman  pohon.ini dalam mendukung program penghijauan dan peningkatan kualitas udara di Jakarta. Pohon yang rata-rata berdiameter 20-25 sentimeter ini ditanam di atas lahan milik Dinas Pertamanan dan Hutan Kota DKI Jakarta.

"Kami ucapkan terimakasih pada Dinas Pertamanan dan Hutan DKI Jakarta, yang telah memberikan kesempatan pada warga, kader PKK dan CSR untuk kontribusi program penghijauan di Jakarta," katanya.

Menurutnya, sesuai arahan Pj gubernur DKI bahwa ke depan semua lahan kosong maupun aset milik Pemprov DKI yang tak terpakai agar difungsikan untuk penghijauan atau program ketahanan pangan.

Sementara, Kepala Dinas Pertamanan dan Hutan Kota DKI Jakarta, Bayu Megantara menambahkan, program penghijauan ini untuk menjaga ekologi kota Jakarta.

Dia berharap, kerja sama dengan PT Yamaha dalam program penanaman pohon di Jakarta dapat terus berlanjut.

"Semoga ini terus berkelanjutan, karena kota ini milik kita bersama," kata Bayu.

Sementara, Deputy Director PT Yamaha Motor Manufacturing Indonesia, Linda,  berjanji akan terus berkontribusi mendukung program Pemprov DKI dalam menghijaukan kota Jakarta.

"Kami berkomitmen untuk selalu membantu melalui program CSR," ujar Linda.

Disebutkan, program penanaman pohon di Taman Indraloka ini melibatkan karyawati di perusahaannya, karena terkait dengan perayaan Hari Ibu.

BERITA TERKAIT
Pj Gubernur DKI Pimpin Panen Cabai di KPPB Cibubur

Pj Gubernur Heru Pimpin Panen Cabai di Lahan KPPB Cibubur

Rabu, 20 Desember 2023 17438

Pengurus Pelti Jakarta Timur Dikukuhkan

Pengurus Pelti Jakarta Timur 2023-2027 Dikukuhkan

Kamis, 14 Desember 2023 7565

 Anwar Pimpin Apel PAM Nataru

250 Personel Gabungan Siap Amankan Perayaan Nataru di Jaktim

Selasa, 19 Desember 2023 7358

PT Transjakarta Berikan Bantuan Balita Stunting di RPTRA Kampung Pulo

PT Transjakarta Berikan Bantuan 235 Balita Stunting di Jaktim

Selasa, 12 Desember 2023 10663

Anwar Tinjau Lokasi Rencana Pembangunan Jacking di Cibubur

Anwar Tinjau Lokasi Rencana Pembangunan Jacking di Cibubur

Jumat, 08 Desember 2023 8518

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469098

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 308149

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284400

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261035

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196649

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks

Hitung Mundur 22 Juni 2027

842
Hari
09
Jam
40
Menit
29
Detik