Petugas Gabungan Gelar Razia Uji Emisi di Jalan Yos Sudarso

Jumat, 03 November 2023 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 7583

Petugas Gabungan Gelar Razia Uji Emisi di Jalan Yos Sudarso

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Petugas gabungan dari Kepolisian, Suku Dinas Perhubungan, Satpol PP dan Suku Dinas Lingkungan Hidup Jakarta Utara, Jumat (2/11), kembali menggelar razia uji emisi di kawasan Plumpang, Jalan Yos Sudarso, Kelurahan Rawa Badak Selatan, Koja.

Agar emisi buangnya sesuai dengan aturan

Kepala Seksi Pengendalian Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan (PPKL) Suku Dinas LH Jakarta Utara, Evy Sulistiawati mengatakan, kegiatan ini merupakan implementasi dari Peraturan Gubernur Provinsi DKI Jakarta Nomor 66 tahun 2020 tentang uji emisi gas buang kendaraan bermotor. Karena itu, gas buang seluruh kendaraan bermotor diharapkan sesuai aturan yang berlaku.

"Razia ini sebagai upaya agar masyarakat memiliki kesadaran merawat kendaraan mereka agar emisi buangnya sesuai dengan aturan," katanya.  

Dijelaskan Evy, Kegiatan yang dilaksanakan tepat di jalur lambat Jalan Yos Sudarso dekat Jembatan Plumpang ini melibatkan 30 personel gabungan. .

Dilanjutkan Evy, bagi kendaraan roda dua yang kedapatan tidak lolos uji emisi akan dikenakan sanksi tilang dengan denda sebesar Rp 250 ribu. Sedangkan bagi kendaraan roda empat akan dikenakan sanksi tilang dengan denda sebesar Rp 500 ribu.

"Tidak hanya hari ini, ke depan juga akan kita lakukan di sejumlah jalan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
32 kendaraan Terjaring Razia Tilang Uji Emisi di Jaksel

Dua Kendaraan tak Lulus Uji Emisi Ditilang di Jaksel

Rabu, 01 November 2023 6423

54 Kendaraan Terjaring Razia Tilang Uji Emisi di Jaktim

Razia Uji Emisi di Jalan Raya Pemuda Tindak Tiga Kendaraan

Rabu, 01 November 2023 6636

 Razia Uji Emisi di Jalan Perintis Kemerdekaan Tilang 23 Kendaraan

Razia Uji Emisi di Jalan Perintis Kemerdekaan Tilang 23 Kendaraan

Rabu, 01 November 2023 6374

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1199

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1078

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1578

Salah satu pelamar kerja yang datang ke Job Fair Disabilitas 2025 di TIM Jakpus

Job Fair Disabilitas 2025 Diakses Warga Luar Jakarta

Senin, 03 November 2025 579

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 847

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks