100 Peserta Ikuti Pelatihan SIM A Angkatan Terakhir

Kamis, 02 November 2023 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 8066

 100 Peserta Ikuti Pelatihan SIM A Angkatan Terakhir

(Foto: Istimewa)

Sebanyak 100 peserta mengikuti pelatihan SIM A angkatan ke 12 atau terakhir di kantor Wali Kota Jakarta Timur, Kamis (2/11). Kegiatan dibuka Plt Asisten Perekonomian Pembangunan dan Lingkungan Hidup Kota Jakarta Timur, Eka Darmawan.

Peserta dapat materi teori dan praktik.

Eka mengatakan, ini merupakan kegiatan rutin tahunan yang digelar Suku Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi dan Energi (Nakertransgi) Jakarta Timur guna mengatasi masalah pengangguran di Jakarta. 

"Peserta dapat materi teori dan praktik.Setelah mahir mengemudi mereka akan diberikan SIM A secara gratis," ucap Eka, Kamis (2/11).

Kasudin Nakertransgi Jakarta Timur, Galuh Prasiwi menjelaskan, hingga angkatan 12 ini tecatat ada 1.200 peserta dari 10 wilayah kecamatan yang ikut pelatihan SIM A.

"Para peserta dapat pelatihan selama  20 hari," kata Galuh.

Diharapkan, setelah bisa mengemudi dan mendapatkan SIM A, mereka bisa mencari lapangan kerja dengan modal SIM A tersebut. Misalnya menjadi sopir pribadi, sopir sebuah perusahaan dan lainnya.

BERITA TERKAIT
Pelatihan Mengemudi SIM A Angkatan 9 di Jaktim Dimulai

100 Peserta Ikut Pelatihan Mengemudi Angkatan 9 di Jaktim

Kamis, 19 Oktober 2023 6240

Sudin Nakertransgi Jaktim Akhiri Pelatihan Jakpreneur

150 Peserta Selesai Ikut Pelatihan Membuat Kue

Jumat, 16 Juni 2023 2740

 3.000 Lowongan Kerja Digelar di Jobfair Jaktim

Job Fair di PGC Sediakan 3.000 Lowongan Kerja

Senin, 18 September 2023 11084

 200 Peserta Ikuti Pelatihan Mengemudi SIM A Angkatan 4 dan 5

200 Peserta Ikuti Pelatihan Mengemudi SIM A Angkatan 4 dan 5

Kamis, 20 Juli 2023 5372

Sudin Nakertransgi Jaktim Akhiri Pelatihan Jakpreneur

150 Peserta Selesai Ikut Pelatihan Membuat Kue

Jumat, 16 Juni 2023 2740

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1146

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1037

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1533

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 832

Pramono memberikan keterangan pers setelah pembukaan Job Fair Disabilitas 2025

Pramono Bakal Tinjau Tanggul Baswedan Besok

Senin, 03 November 2025 477

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks