Transjakarta Hadirkan Layanan Terintegrasi Kereta Cepat

Jumat, 29 September 2023 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Erikyanri Maulana 9115

Transjakarta Operasikan Layanan Terintegrasi Kereta Cepat

(Foto: Istimewa)

PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) menghadirkan rute terintegrasi dengan kereta cepat, Whoosh, dan beroperasi mulai Kamis (28/9) kemarin.

Transjakarta juga telah terkoneksi dengan MRT, LRT, KAI

Layanan Cawang - Stasiun Halim KCJB (7W) beroperasi setiap hari mulai pukul 06.00 hingga 16.00 WIB.

"Layanan Cawang - Stasiun Halim KCJB (7W) memiliki 10 titik pemberhentian atau bus setop, antara lain Cawang Soetoyo, Stasiun KCJB Halim, Cawang UKI, BKN, hingga BNN," ujar Wibowo, Kepala Departemen Humas dan CSR PT Transjakarta, Jumat (29/9).

Dia menyampaikan, layanan Transjakarta 7W (Cawang - St. Halim KCJB) akan menggunakan bus ramah disabilitas, low entry untuk memudahkan masyarakat memanfaatkan transportasi publik.

Wibowo menambahkan, kehadiran layanan Transjakarta 7W (Cawang - Stasiun Halim KCJB) juga mengimplementasikan moda transportasi terintegrasi.

“Transjakarta juga telah terkoneksi dengan MRT, LRT, KAI sampai kereta bandara yang akhirnya mendorong masyarakat menggunakan transportasi publik,” tandasnya.

BERITA TERKAIT
Dishub Tegaskan Layanan Bus Transjakarta Terapkan SPM

Dishub Tegaskan Layanan Bus Transjakarta Terapkan SPM

Rabu, 20 September 2023 5171

Penerapan Tiket Berbasis Akun Masih Diujicoba

Penerapan Tiket Berbasis Akun Masih Diuji Coba

Selasa, 26 September 2023 5171

 Pj Gubernur Heru Kukuhkan Anggota DTKJ

Pj Gubernur Heru Kukuhkan Anggota DTKJ

Senin, 25 September 2023 5983

BERITA POPULER
Tumpukan Sampah di TPS RW 10 Penggilingan Sudah Dibersihkan

Tumpukan Sampah di TPS RW 10 Penggilingan Tuntas Dibersihkan

Kamis, 08 Januari 2026 1537

Sambut HUT ke-500, Jakarta Gelar Duel Clash of Legends di GBK

Laga El Clasico Legenda Real Madrid dan Barcelona akan Tersaji di Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 740

Kebakaran di lantai lima Tzu Chi School berhasil dipadamkan

Kebakaran Gedung Tzu Chi School Berhasil Dipadamkan

Senin, 12 Januari 2026 754

Proyek LRT Jakarta Fase 1B

Jakpro Konsisten Laksanakan Penugasan Strategis Sepanjang 2025

Kamis, 08 Januari 2026 1176

Sebagian Jakarta Diprediksi Hujan Siang Nanti

Sebagian Jakarta Diprediksi Hujan Siang Nanti

Kamis, 08 Januari 2026 1120

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks