Eks Lahan SDN Menteng Dalam akan Dibangun RPTRA

Selasa, 14 Juli 2015 Reporter: Izzudin Editor: Lopi Kasim 5705

Pemkot Jaksel Berencana Bangun RPTRA Pada 3 Lokasi

(Foto: Yopie Oscar)

Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Selatan akan melakukan pengosongan lahan bekas Sekolah Dasar Negeri (SDN) Menteng Dalam, Tebet. Rencananya di lahan seluas 1.800 meter persegi tersebut akan dibangun ruang publik terpadu ramah anak (RPTRA).

Sesuai instruksi gubernur maupun walikota, lahan eks SDN Menteng Dalam yang merupakan aset Pemprov DKI akan digunakan untuk pembangunan RPTRA

"Sesuai instruksi gubernur maupun walikota, lahan eks SDN Menteng Dalam yang merupakan aset Pemprov DKI akan digunakan untuk pembangunan RPTRA," kata Herry Supardan, Sekretaris Kota Jakarta Selatan, Selasa (14/7).

Sementara itu, Keliek Miyarto, Kepala Kantor Pemberdayaan Masyarakat dan Perempuan (KPMP) Jakarta Selatan mengatakan, di Jakarta Selatan akan dibangun RPTRA di 3 lokasi di dua wilayah kecamatan.

Dikatakan, untuk lokasi yang akan dibangun yakni di Jl Rasamala, Tebet, Jalan Mawar atau Jalan Batan RT 08/02, Lebak Bulus dan Jl H. Gandun RT 7/8 Kelurahan Lebak Bulus, Cilandak.

"Pembangunan 3 RPTRA bekerja sama dengan 3 pengembang sebagai bagian dari tanggung jawab sosial perusahaan," ujarnya.

BERITA TERKAIT
Pembangunan 12 RPTRA di Jakut Menunggu Proses Perizinan

Izin 12 RPTRA di Jakut Belum Keluar

Rabu, 08 Juli 2015 7041

RPTRA Rawa Badak Utara Segera Dibangun

RPTRA Rawa Badak Utara Segera Dibangun

Rabu, 08 Juli 2015 4897

Pengambil Alihan Lahan Untuk RPTRA Digencarkan

DKI Segera Ambil Alih Lahan untuk RPTRA

Selasa, 07 Juli 2015 5579

50 RPTRA Segera Dibangun di Ibu Kota

50 RPTRA Segera Dibangun di Ibu Kota

Sabtu, 04 Juli 2015 7175

DKI Akan Bangun 11 RPTRA di Jaktim

11 RPTRA Dibangun di Jaktim

Jumat, 26 Juni 2015 5115

BERITA POPULER
Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 824

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1316

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 701

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1186

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1700

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks