Realisasi Penerimaan 13 Jenis Pajak Capai Rp 11,19 Triliun

Senin, 13 Juli 2015 Reporter: Folmer Editor: Widodo Bogiarto 3325

Realisasi Penerimaan 13 Jenis Pajak Capai Rp 11,19 Triliun

(Foto: Ilustrasi)

Realisasi penerimaan 13 jenis pajak daerah hingga akhir semester I 2015 mencapai Rp 11,19 triliun dari target yang telah ditetapkan dalam APBD DKI Jakarta sebesar Rp 36,07 triliun.

Hingga 30 Juni 2015, persentase realisasi penerimaan dari 13 jenis pajak yang telah masuk ke kas daerah sekitar 31,02 persen

"Hingga 30 Juni 2015, persentase realisasi penerimaan dari 13 jenis pajak yang telah masuk ke kas daerah sekitar 31,02 persen," kata Agus Bambang Setiowidodo, Kepala Dinas Pelayanan Pajak (DPP) DKI Jakarta, Senin (13/7).

Sedangkan, kata Agus, realisasi penerimaan 13 jenis pajak daerah pada semester I tahun 2014 mencapai Rp 10,55 triliun atau sekitar 32,48 persen.

"Jika dilihat berdasarkan data, angka realisasi penerimaan di tahun 2015 lebih tinggi dibandingkan 2014. Tapi secara persentase menurun sedikit," ujar Agus.

Agus mengungkapkan, realisasi penerimaan ke-13 jenis pajak daerah hingga akhir semester I tidak bisa dijadikan sebagai angka prediksi atau sama dengan separuh dari target yang hendak dicapai hingga akhir 2015.

"Sebab, sejumlah penerimaan jenis pajak daerah akan mengalami peningkatan drastis pada akhir triwulan 2015," ungkap Agus.

Agus menambahkan, DPP DKI juga melakukan berbagai upaya agar penerimaan pajak dapat terealisasi sesuai target APBD DKI 2015.

"Misalnya, kami menggelar program penghapusan denda administrasi bagi Wajib Pajak (WP) yang terlambat menyetorkan Pajak Kendaraan Bermotor (PKB). Dan masih banyak lagi cara yang akan dilakukan sehingga target pajak bisa tercapai hingga akhir 2015," pungkas Agus.

BERITA TERKAIT
Dinas Pajak Temukan Pemalsuan Dokumen Pengurangan PBB

Dinas Pajak Temukan Pemalsuan Dokumen Pengurangan PBB

Kamis, 09 Juli 2015 6383

Realisasi PBB Semester I Capai Rp 1,3 Triliun

Realisasi PBB Semester I Capai Rp 1,3 Triliun

Jumat, 10 Juli 2015 4363

Ahok Minta Audit BPK Tak Hanya Prosedural

Ahok: Audit BPK Harus Subtansial, Bukan Prosedural

Jumat, 10 Juli 2015 6353

Mudahkan Sistem Pembayaran, DPP DKI Luncurkan Pajak Online

100 Wajib Pajak Gunakan Pajak Online

Jumat, 10 Juli 2015 6817

Dinas Pajak Temukan Pemalsuan Dokumen Pengurangan PBB

Dinas Pajak Temukan Pemalsuan Dokumen Pengurangan PBB

Kamis, 09 Juli 2015 6383

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1265

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1141

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1654

Transjakarta Menuju Smart Mobility, Fondasi Jakarta 500 Tahun

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 504

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 449

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks