Empat Unit Pemadam Atasi Kebakaran Bedeng di Sunter Jaya

Jumat, 14 Juli 2023 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 3964

4 Unit Pemadam Atasi Kebakaran Bedeng di Sunter Jaya

(Foto: Istimewa)

Empat unit mobil pemadam dengan kekuatan 15 personel Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, berhasil mengatasi kebakaran bedeng di Jalan Agung Timur 8, RT 10/11, Kelurahan Sunter Jaya,  Tanjung Priok, Jumat (14/7) subuh.

Kita kerahkan empat unit mobil pemadam dengan kekuatan 15 personel


Kepala Suku Dinas Gulkarmat Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, Rahmat Kristantio mengatakan, pihaknya menerima laporan kejadian   sekitar pukul 03.29 dan pukul 04.15 kebakaran sudah teratasi.

"Total kita kerahkan empat unit mobil pemadam dengan kekuatan 15 personel ," katanya, Jumat (14/7).

Berdasar keterangan warga, jelas Rahmat,  kejadian berawal dari korsleting listrik dan merembet ke bangunan rumah. Awalnya, warga sempat berusaha melakukan pemadaman sendiri bangunan seluas sekitar 25 meter persegi itu namun tidak berhasil.

"Karena tidak berhasil, warga menghubungi kami. Pukul 04.15 seluruh proses pemadaman sudah kita nyatakan rampung," tandasnya.

Disebutkan, tidak ada korban jiwa atau luka-luka dalam kejadian ini.

BERITA TERKAIT
Kebakaran Rumah di Semanan Berhasil Dipadamkan

Kebakaran Rumah di Jalan Semanan Raya Berhasil Dipadamkan

Kamis, 13 Juli 2023 5123

Kebakaran di Cakung Dipicu Kebocoran Gas Elpiji

Kebakaran di Cakung Dipadamkan Dalam Waktu 30 Menit

Kamis, 13 Juli 2023 3895

Kebakaran di Jalan Siman Enor Berhasil Dipadamkan

Kebakaran Rumah Warga di Kebagusan Berhasil Dipadamkan

Kamis, 13 Juli 2023 8633

BERITA POPULER
Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 2107

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 909

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1392

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1780

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1257

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks