Sudin Sosial Jaktim Berikan Bantuan Penyintas Kebakaran Cililitan

Senin, 10 Juli 2023 Reporter: Nurito Editor: Toni Riyanto 3211

Sudinsos Jaktim Berikan Bantuan Penyintas Kebakaran Cililitan

(Foto: Nurito)

Suku Dinas (Sudin) Sosial Jakarta TImur memberikan sejumlah bantuan kepada penyintas kebakaran di Jalan Cililitan Besar, RT 01/01, Kelurahan Cililitan, Kecamatan Kramat Jati, Senin (10/7).

Ada 18 item bantuan yang diberikan

Kepala Sudin Sosial Jakarta Timur, Purwono mengatakan, bantuan secara simbolis diserahkan pada pihak Kelurahan Cililitan yang diteruskan ke warga yang terdampak kebakaran tersebut.

"Bantuan diberikan dalam bentuk natura dan lainnya. Ada 18 item bantuan yang diberikan untuk memenuhi kebutuhan dasar penyintas kebakaran," ujarnya.

Menurutnya, 18 item bantuan yang diberikan yakni, beras dua karung masing-masing isi 20 kilogram, minyak goreng dua kantong isi dua liter, kecap manis dua botol, biskuit 10 pak, sarden delapan kaleng, mi instan dua dus dan air mineral satu dus.

"Ada juga selimut dewasa dua lembar, celana dalam wanita empat lembar, BH empat pcs, pampers lansia dua ball, kain sarung  dua pcs, sajadah dua pcs, dan mukena dua pcs. Kemudian, kaos kerah dua pcs, daster dua pcs, pembalut wanita dua pak, dan celana dalam laki-laki empat pcs," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Kebakaran di Cililitan Berhasil Dipadamkan Petugas

Kebakaran di Cililitan Berhasil Dipadamkan

Senin, 10 Juli 2023 3435

Sudinsos Jaktim Kembali Berikan Bantuan Penyintas Kebakaran di Cakung

Penyintas Kebakaran Jatinegara Dapat Bantuan Natura

Senin, 03 Juli 2023 2979

Sudin Sosial, Jakbar, Distribusikan, Makanan Siap Saji

Sudin Sosial Jakbar Terus Distribusikan Bantuan Makanan Siap Saji

Senin, 10 Juli 2023 2880

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1223

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1100

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1608

Salah satu pelamar kerja yang datang ke Job Fair Disabilitas 2025 di TIM Jakpus

Job Fair Disabilitas 2025 Diakses Warga Luar Jakarta

Senin, 03 November 2025 604

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 851

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks