Kebakaran di Penggilingan Berhasil Dipadamkan

Senin, 03 Juli 2023 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 2406

Kebakaran di Penggilingan Berhasil Dipadamkan

(Foto: Istimewa)

Petugas Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur,  Senin (3/7) sekitar pukul 12.20,  berhasil memadamkan api yang membakar warung makan Fried Chicken Lezzatoz di Jalan Komarudin Lama RT 08/04 Kelurahan Penggilingan, Cakung.

Dalam waktu sekitar 20 menit api berhasil dipadamkan petugas.

Kepala Seksi Operasi Sudin Gulkarmat Jakarta Timur, Gatot Sulaeman mengatakan, kebakaran ini diduga dipicu kompor gas yang meledaksaat digunakan memasak.  

'Kompor menyambar tumpukan kardus lalu membesar benda di dalam dapur berukuran 3x8 meter persegi itu,," ujar Gatot.

Untuk memadamkan kobaran api tersebut,jelas Gatot, pihaknya mengerahkan enam unit mobil pemadam dengan kekautan 30 personel.

"Dalam waktu sekitar 20 menit api berhasil dipadamkan petugas. Tidak ada korban jiwa maupun luka dalam peristiwa ini." tandasnya.

BERITA TERKAIT
bantuan sudinsos

Sudinsos Jaktim Salurkan Bantuan Awal ke Warga Penyintas Kebakaran Jatinegara

Senin, 03 Juli 2023 2475

14 Mobil Pemadam Atasi Kebakaran Rumah di Cakung

14 Mobil Pemadam Atasi Kebakaran Rumah di Cakung

Kamis, 29 Juni 2023 2145

BERITA POPULER
Transjakarta Menuju Smart Mobility, Fondasi Jakarta 500 Tahun

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 759

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1285

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1153

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1668

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 564

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks