12 Titik Jalan Rusak di Cilangkap Mulai Diperbaiki

Rabu, 14 Juni 2023 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 2617

12 Titik Jalan Rusak di Cilangkap Mulai Diperbaiki

(Foto: Istimewa)

Sebanyak 12 titik jalan rusak yang tersebar di enam enam RW Kelurahan Cilangkap, Cipayung, mulai diperbaiki Sudin Bina Marga Jakarta Timur.

Targetnya dalam sepekan ini akan rampung seluruhnya

Kasatpel Bina Marga Kecamatan Cipayung, Hery Setiawan mengatakan, total panjang 12 titik jalan rusak yang diperbaiki sekitar 1.200 meter. Perbaikan dilakukan menggunakan aspal hotmix, sejak Senin (12/6) selumbari.

"Targetnya dalam sepekan ini akan rampung seluruhnya," ujar Hery, Rabu (13/6).

Menurut Hery, perbaikan jalan rusak ini merupakan tindak lanjut dari usulan warga melalui Musrenbang 2022 lalu. Selain itu ada yang diambil dari info hasil reses anggota DPRD DKI.

Disebutkan, beberapa titik jalan yang diperbaiki antara lain Jalan Giri Kencana V, Giri Kencana VI dan Jalan Waru di wilayah RW 02 yang kondisi kerusakannya cukup parah.

"Semoga perbaikan ini bisa memberikan kenyamanan bagi warga," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Lima Titik Jalan Berlubang di Cempaka Putih Rampung Diperbaiki

Dua Ruas Jalan di Cempaka Putih Rampung Diperbaiki

Selasa, 13 Juni 2023 1843

Perbaikan Jalan Kemuning RW 06 Diapresiasi Warga

Perbaikan Jalan Kemuning di Johar Baru Diapresiasi Warga

Senin, 29 Mei 2023 2163

Pj. Gubernur Tinjau Perbaikan Sejumlah Ruas Jelang KTT ASEAN

Pj Gubernur Heru Tinjau Perbaikan Sejumlah Ruas Jalan Jelang KTT ASEAN di Jakarta

Minggu, 07 Mei 2023 6253

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1102

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 945

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Senin, 27 Oktober 2025 2796

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1462

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 770

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks