Warga Minta Operasi Pasar Lebih Sering Digelar

Kamis, 02 Juli 2015 Reporter: Rio Sandiputra Editor: Erikyanri Maulana 3221

Warga Minta Operasi Pasar Ditambah Sembako Lain

(Foto: Rio Sandiputra)

Warga yang bermukim di sekitar Pasar Kebayoran Lama, Jakarta Selatan meminta Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta lebih sering menggelar operasi pasar. Terlebih, harga kebutuhan pokok jelang Lebaran kerap mengalami kenaikan.

Sudah lumayanlah dengan adanya operasi beras bisa agak meringankan

"Sudah lumayanlah dengan adanya operasi beras bisa agak meringankan. Tapi kalau bisa sembako lainnya juga, karena harganya sekarang mulai naik," ujar Hani (42), warga Cipulir, Kamis (2/7).

Dikatakan Hani, saat ini seperti harga daging sapi sudah dikisaran Rp 105-110 ribu. Sementara telur ayam Rp 22-23 ribu perkilogram, dan beras kisaran Rp 10-12 ribu perkilogram. "Ya mungkin bisa lebih murah Rp 2-3 ribu kalau dari pemerintah juga membantu kita," ucapnya.

Kepala Unit Pasar Besar Kebayoran Lama, Sari Damea mengatakan, memang ada rencana PD Pasar Jaya mengadakan operasi pasar dengan komoditi selain beras. "Sekarang hanya beras, tapi yang tanggal 10 Juli nanti rencananya akan ada komoditi lain seperti telur ayam, daging, dan minyak," tandasnya.

Seperti diketahui, hari ini di Pasar Kebayoran Lama diadakan operasi beras premium dengan harga di bawah pasaran. Pembeli diharuskan membayar dengan sistem e-money menggunakan kartu dari Bank DKI, BRI, dan juga BCA sebagai bank yang ditunjuk.

BERITA TERKAIT
Ahok Minta Enam Hari Pertama OP Pakai Transaksi Non Tunai

Ahok Minta Operasi Pasar Pakai Transaksi Non Tunai

Kamis, 02 Juli 2015 3967

Bupati Minta CNOOC Tanggap Terhadap Pencemaran Limbah Minyak

Perusahaan Minyak Diminta Cegah Pencemaran Pulau Seribu

Jumat, 27 Maret 2015 6730

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1205

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1085

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1586

Salah satu pelamar kerja yang datang ke Job Fair Disabilitas 2025 di TIM Jakpus

Job Fair Disabilitas 2025 Diakses Warga Luar Jakarta

Senin, 03 November 2025 591

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 849

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks