113 Hewan Peliharaan Warga di Ciganjur Divaksin Rabies

Senin, 13 Maret 2023 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 1408

 113 Hewan Divaksin Rabies di Ciganjur

(Foto: Nurito)

Sebanyak 113 hewan peliharaan warga RW 01 Jalan Nila, Kelurahan Ciganjur, Jagakarsa, Senin (13/3), menikmati layanan vaksinasi rabies yang dilaksanakan Sudin Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) Jakarta Selatan.

Ada 55 ekor anjing dan 58 ekor kucing yang divaksin rabies.

Menurut Kasi Peternakan dan Kesehatan Hewan Sudin KPKP Jakarta Selatan, Irawati Harry Artharini, layanan vaksinasi rabies gratis yang digelar dengan sistem jemput bola ini menyasar wilayah Jalan Nila, Kelurahan Ciganjur, karena di sini banyak warga yang memelihara hewan peliharaan anjing dan kucing.

"Total ada 55 ekor anjing dan 58 ekor kucing yang divaksin rabies. Seluruhnya milik warga setempat," ujar Irawati.

Untuk pelaksanaan vaksinasi rabies ini, jelas Irawati, pihaknya mengerahkan tujuh personel petugas kesehatan hewan lengkap dengan alat pelindung diri (APD) berupa baju hazmat.

"Layanan ini gratis diberikan untuk mencegah beredarnya penyakit rabies di masyarakat," pungkasnya.

BERITA TERKAIT
 316 HPR di Jakbar Telah Divaksin Rabies Selama Januari 2023

316 HPR di Jakbar Telah Divaksin Rabies Selama Januari 2023

Selasa, 07 Februari 2023 1707

vaksin hpr

World Rabies Day di Jakbar Layani 119 HPR Milik Warga

Kamis, 29 September 2022 2008

vaksin

53 Hewan Divaksin Rabies di RW 06 Cilangkap

Jumat, 10 Februari 2023 2276

 94 HPR Divaksin di RPTRA Payung Tunas Teratai

94 HPR Divaksin di RPTRA Payung Tunas Teratai

Senin, 10 Oktober 2022 1925

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1220

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1098

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1603

Salah satu pelamar kerja yang datang ke Job Fair Disabilitas 2025 di TIM Jakpus

Job Fair Disabilitas 2025 Diakses Warga Luar Jakarta

Senin, 03 November 2025 602

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 851

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks