Pemkot Jaktim Telah Tanam 30 Ribu Tanaman Hias di Kolong Tol Becakayu

Selasa, 10 Januari 2023 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 2115

 30 Ribu Tanaman Hias Sudah Ditanam di Kolong Becakayu

(Foto: Nugroho Sejati)

Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Timur melalui Sudin Pertamanan dan Hutan Kota (Tamhut) telah menanam kurang lebih 30 ribu tanaman hias di sepanjang Kolong Tol Becakayu. Program penataan dan penghijauan kawasan ini terus dilakukan hingga Maret mendatang.

Kita juga sudah menanam 300 pohon pelindung

Kasudin Tamhut Jakarta Timur, Djauhar Arifin mengatakan, ke 30 ribu tanaman hias itu ditanam mulai dari perbatasan Bekasi hingga kawasan Prumpung, Jl DI Panjaitan, Cipinang Besar Utara (CBU), Jatinegara.

"Kita juga sudah menanam 300 pohon pelindung seperti Tabebuya, Tanjung dan Ketapang Kencana," kata Djauhar, Selasa (10/1).

Djauhar optimis target penataan dan penghijauan kawasan ini bisa selesai Maret nanti.  Apalagi, saat ini sudah ada MoU antara Pemprov DKI dengan PT KKDM dan Perum Jasa Tirta II tentang penataan dan penghijauan lahan di sepanjang  kawasan Kolong Tol Becakayu.

Disebutkan Djauhar, untuk penataan kawasan ini pihaknya akan terus bersinergi dengan kecamatan dan kelurahan serta Sudin KPKP Jakarta Timur.

"Kami harap PPSU bersama Satgas Hijau bisa membantu mengawasi dan merawat tanaman yang ada," tandansya.

BERITA TERKAIT
 200 Personel PPSU Disiagakan di Kolong Tol Becakayu Tiap Hari

200 Personel PPSU Disiagakan di Kolong Tol Becakayu Tiap Hari

Selasa, 10 Januari 2023 2062

Kembali, Sudin Tamhut Jaktim Tanam Ribuan Tanaman di Kolong Tol Becakayu

Ribuan Pohon Kembali Ditanam di Kolong Tol Becakayu

Jumat, 06 Januari 2023 2204

Pemprov DKI Menandatangani Kesepakatan Penataan Lahan Kosong Tol Becakayu

Pemprov DKI Tandatangani Penataan Bersama Kolong Tol Becakayu

Selasa, 10 Januari 2023 2172

BERITA POPULER
Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Senin, 27 Oktober 2025 2850

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1145

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1032

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1529

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 831

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks