Jakarta Harus Jadi Kota Ramah Lansia

Kamis, 11 Juni 2015 Reporter: Nurito Editor: Erikyanri Maulana 3893

 Jakarta Akan Menjadi Kota Ramah Lansia

(Foto: Nurito)

Dinas Sosial DKI Jakarta memberikan bantuan kepada 1.900 warga lanjut usia (lansia), Kamis (11/6). Bantuan tersebut diberikan di sela-sela perayaan Hari Lanjut Usia (HLUN) ke-19 di Taman Wiladatika, Cibubur, Ciracas, Jakarta Timur. Bantuan yang diberikan antara lain, natura, kruk alat bantu berjalan bagi lansia dan lain-lain.

Seluruh lansia yang ada di panti kita layani dengan baik. Bahkan mereka juga kita berikan keterampilan

Kepala Dinas Sosial DKI Jakarta, Masrokhan mengatakan, Jakarta harus menjadi kota ramah Lansia. Sebab, saat ini kota Jakarta masih rawan terhadap lansia terlantar.

"Kami saat ini memiliki 4 Panti Tresna Werdha untuk para lansia terlantar di DKI Jakarta. Seluruh lansia yang ada di panti kita layani dengan baik. Bahkan mereka juga kita berikan keterampilan," ujar Masrokhan, Kamis (11/6).

Sementara, salah satu lansia penghuni Panti Wredatama Cipayung 1, Winda (65) mengatakan, sangat senang walau tinggal di panti. Sebab setiap hari selalu dilayani dengan baik oleh petugas panti. Bahkan ia dilatih sejumlah keterampilan.

"Saya juga baru dua bulan tinggal di panti karena tidak punya keluarga. Suami sudah meninggal 3 tahun lalu dan tidak punya rumah. Oleh tetangga akhirnya saya diantar ke panti di Cipayung," kata Winda.

BERITA TERKAIT
1.460 Lansia dapat Bantuan

1.460 Lansia dapat Bantuan

Rabu, 10 Juni 2015 3139

Jakpus Komitmen Tingkatkan Kualitas Hidup Lansia

250 Lansia Dapat Paket Sembako

Selasa, 09 Juni 2015 3209

Ika Lestari Adji, Kepala Dinas Perumahan

Pemprov DKI akan Bangun Vila bagi Lansia

Rabu, 03 Juni 2015 5096

Jakpus Komitmen Tingkatkan Kualitas Hidup Lansia

Kualitas Hidup Lansia Diminta Ditingkatkan

Selasa, 09 Juni 2015 3159

DKI Luncurkan Program Ketuk Pintu Layani dengan Hati

DKI Luncurkan Program Ketuk Pintu Layani dengan Hati

Minggu, 24 Mei 2015 28095

BERITA POPULER
Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 833

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1325

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 713

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1197

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1710

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks