100 Mustahik di Sunter Jaya Dapat Bantuan Sembako

Sabtu, 17 September 2022 Reporter: Anita Karyati Editor: Budhy Tristanto 2203

100 Mustahik di Sunter Jaya Dapat Bantuan Sembako

(Foto: Anita Karyati)

Sebanyak 100 paket sembako dari Ikatan Alumni Resimen Mahasiswa Indonesia (IARMI) Maharuyung Jabodetabek dibagikan untuk anak yatim dan warga kurang mampu di lingkungan Kelurahan Sunter Jaya, Jakarta Utara, Sabtu (17/9). Bantuan secara simbolis diberikan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria di kantor kelurahan setempat.

Mari kita biasakan membantu sesama dan gotong royong

Menurut Ariza, kegiatan bakti sosial ini untuk meningkatkan rasa kepedulian dan kasih terhadap anggota Alumni Resimen Mahasiswa (Menwa) terhadap sesama.

"Mari kita biasakan membantu sesama dan gotong royong," kata Ariza, yang juga menjabat sebagai Komandan Komando Resimen Mahasiswa Indonesia.

Selain pemberian santunan, lanjut Ariza, kegiatan juga diisi dengan aksi donor darah.

"Dengan berdonor darah kita juga telah membantu sesama dan bisa membantu memenuhi darah untuk PMI," ucap Ariza.

Ketua IARMI Maharuyung Jabodetabek, Budhi Erwanto menerangkan, kegiatan bakti sosial bertajuk 'Tebarkan Kepedulian, Ciptakan Kebersamaan' ini sebagai bentuk rasa kepedulian, sekaligus mempererat tali persaudaraaan kepada masyarakat.

"Kami menyiapkan 100 paket sembako untuk diberikan kepada warga kurang mampu dan yatim piatu," tuturnya.

Ditambahkan Budhi, pihaknya berkolaborasi dengan Palang Merah Indonesi (PMI) DKI Jakarta untuk membantu menyiapkan sekitar 1.200 kantong darah setiap hari.

"Semoga apa yang telah kita lakukan ini dapat membantu warga sekitar," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Camat Jagakarsa Apresiasi Baksos Memperingati HUT ke-9 RSU Andhika

Camat Jagakarsa Apresiasi Baksos Memperingati HUT ke-9 RSU Andhika

Minggu, 28 Agustus 2022 2115

Rapimnas IARMI

Jakarta Jadi Tuan Rumah Rapimnas IARMI Tahun 2022

Sabtu, 27 Agustus 2022 3477

Wagub Tutup Rapimnas IARMI 2022

Wagub Tutup Rapimnas IARMI 2022

Minggu, 28 Agustus 2022 1763

BERITA POPULER
Tumpukan Sampah di TPS RW 10 Penggilingan Sudah Dibersihkan

Tumpukan Sampah di TPS RW 10 Penggilingan Tuntas Dibersihkan

Kamis, 08 Januari 2026 1198

 50 Kilogram Jagung Pulut Berhasil Dipanen dari Pulau Tidung Kecil

50 Kilogram Jagung Pulut Dipanen di Pulau Tidung Kecil

Rabu, 07 Januari 2026 1433

Proyek LRT Jakarta Fase 1B

Jakpro Konsisten Laksanakan Penugasan Strategis Sepanjang 2025

Kamis, 08 Januari 2026 1034

Sebagian Jakarta Diprediksi Hujan Siang Nanti

Sebagian Jakarta Diprediksi Hujan Siang Nanti

Kamis, 08 Januari 2026 958

Cuaca Berawan Diprediksi Naungi Jakarta Hari Ini

Cuaca Berawan Diprediksi Naungi Jakarta Hari Ini

Selasa, 06 Januari 2026 1069

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks