Sudin LH Kepulauan Seribu Bersihkan Ratusan Kilogram Limbah Minyak Mentah

Kamis, 15 Oktober 2020 Reporter: Suparni Editor: Toni Riyanto 2199

Petugas Sudin LH Bersihkan Limbah Minyak Mentah di Perairan Pulau Panggang

(Foto: Suparni)

Suku Dinas Lingkungan Hidup (LH) Kepulauan Seribu melakukan pembersihan ratusan kilogram limbah minyak mentah atau pek di kawasan perairan Pulau Panggang, Pulau Karya, Pulau Pramuka dan sekitarnya yang ada di Kelurahan Pulau Panggang, Kecamatan Kepulauan Seribu Utara.

Menganggu kehidupan biota laut

Kepala Suku Dinas LH Kepulauan Seribu, Djoko Rianto Budi Hartono mengatakan,

limbah minyak tersebut mulai terlihat sejak Selasa (13/10).

"Kami segera melakukan pembersihan, terlebih jumlahnya cukup banyak, sehingga bisa menganggu kehidupan biota laut, aktivitas nelayan hingga pelaku budi daya" ujarnya, Kamis (15/10).

Djoko menjelaskan, untuk pembersihan limbah minyak tersebut dikerahkan

20 personel dari Sudin LH Kepulauan Seribu. Hasilnya, berhasil dikumpulkan sebanyak 712 kilogram limbah minyak dari perairan Pulau Pramuka dan 93 kilogram di perairan Pulau Panggang.

"Dalam pembersihan itu kami juga mendapatkan bantuan dari petugas Taman Nasional serta petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum Pulau Panggang," terangnya.

Sementara itu, Lurah Pulau Panggang, Pepen Kuswandi menambahkan, penyisiran limbah minyak masih akan terus dilakukan hingga Pulau Semak Daun, Pulau Karang Lebar, dan Pulau Air yang merupakan lokasi budidaya rumput laut warga Pulau Panggang.

"Kami minta pelaku budi daya yang terdampak pencemaran limbah minyak ini bisa segera melapor ke kelurahan. Kami akan koordinasikan lebih lanjut ke instansi terkait," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Pemkab Bersama KLHK RI Lakukan Identifikasi Lokasi Terdampak Limbah Minyak di Kepulauan Seribu

Pemkab Identifikasi Wilayah Terdampak Limbah Minyak

Jumat, 28 Agustus 2020 1538

Pemkab dan Pertamina Lakukan Uji Petik Kompensasi Bagi Warga Terdampak Pencemaran Limbah Minyak

Pemkab dan Pertamina Lakukan Uji Petik Kompensasi Bagi Warga Terdampak Pencemaran Limbah Minyak

Rabu, 26 Agustus 2020 2743

11 Karung Plastik Limbah Minyak Mentah Berhasil Dikumpulkan dari Pantai Jembatan Cinta

Petugas Angkut 250 Kilogram Limbah Minyak Mentah dari Pantai Pulau Tidung

Selasa, 18 Agustus 2020 2265

BERITA POPULER
Pengunjung sedang melihat stan Dinas Parekraf DKI di Event WITF & SEABEF 2025

Jakarta Perkuat Promosi Pariwisata di Ajang Internasional WITF & SEABEF 2025

Sabtu, 11 Oktober 2025 1294

Proses pemadaman api di lokasi kebakaran oleh petugas gulkarmat

80 Personel Gulkarmat Berhasil Padamkan Kebakaran di Papanggo

Sabtu, 11 Oktober 2025 1223

Uji coba wisata malam Taman Margasatwa Ragunan (TMR), Sabtu (11/10)

Wisata Malam TMR Diminati Masyarakat

Senin, 13 Oktober 2025 625

Jakarta Peringkat 18 Kota Paling Bahagia Dunia

Begini Respons Pramono Terkait Jakarta Masuk 20 Kota Paling Bahagia di Dunia

Senin, 13 Oktober 2025 566

Sebagian wilayan Jakarta diguyur hujan hari inii

Hujan Ringan Basahi Jaksel dan Jaktim Sore Ini

Minggu, 12 Oktober 2025 709

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks