DKI Juara Lomba Video Proses KBM dari Rumah Tingkat Nasional

Jumat, 15 Mei 2020 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Toni Riyanto 2517

DKI Juara Lomba Video Proses KBM dari Rumah Tingkat Nasional

(Foto: doc)

Dunia pendidikan di Provinsi DKI Jakarta berhasil meraih prestasi membanggakan dengan menjadi Juara I dalam lomba Video proses KBM dari Rumah Tingkat Nasional.

Salut untuk mereka

Dalam lomba yang diselenggarakan oleh P4TK TK dan PLB Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI tersebut, Tenaga Pendidik Taman Kanak-kanak Luar Biasa (TKLB) SLB-A Pembina Tingkat Nasional Jakarta Selatan, Anisya Yurmaniar meraih Juara I Lomba Video Proses Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) dari Rumah untuk Guru TK dan PLB.

Tidak hanya itu, Tenaga Pendidik SLB Negeri 6 Jakarta Barat, Wahyu Rinaningsih berhasil meraih Juara III pada lomba tersebut. Keduanya, berhasil menjadi Juara I dan Juara III setelah unggahan video kegiatan KBM dari rumah yang diunggah di media sosial paling banyak disukai.

Kepala Seksi Kelembagaan dan Sumber Belajar Bidang SD dan Pendidikan Khusus dan Layanan Khusus (PKLK) Dinas Pendidikan DKI Jakarta, Suryani mengatakan, dari hasil seleksi dan penjurian terhadap ratusan peserta terpilih 15 video terbaik yang tiga diantaranya berasal DKI Jakarta.

"Sebanyak 15 video terbaik ini diposting di media sosial Instagram dan Facebook, P4TK lalu memberi kesempatan untuk sebanyak-banyaknya meraih like dari penonton. Alhamdulillah, TKLB SLB-A Pembina Tingkat Nasional ini meraih sekitar 965 like di Instagram dan 1.002 di Facebook," ujarnya, Jumat (15/5).

Suryani mengaku bersyukur dan bangga dengan semangat, inovasi, dan kreativitas tenaga pendidik dalam memberikan pembelajaran jarak jauh atau home learning kepada peserta didik yang memiliki keterbatasan.

"Salut untuk mereka karena bisa memberikan dan meramu pembelajaran, lalu mengemas itu dalam satu video pembelajaran yang sangat menginspirasi. Mudah-mudahan kita semua yang menonton bisa terinspirasi dari video ini," ungkapnya.

Menurutnya, melaksanakan kegiatan belajar mengajar di sekolah luar biasa tidak mudah. Terlebih, dengan penerapan belajar di rumah selama Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) tentu menjadi tantangan luar biasa bagi guru. Maka itu, inovasi dan kreativitas para pendidik menjadi penting agar materi pembelajaran dapat diterima peserta didik dengan baik dan menyenangkan.

"Tentunya guru harus mengerti teknik memberikan materi pembelajaran sehingga pembelajaran bisa bermakna untuk anak-anak kita. Ini memerlukan inovasi dan kreativitas yang sangat luar biasa. Saya apresiasi sekali, mudah-mudahan dengan home learning yang menyenangkan anak-anak kita tetap betah berada di rumah sampai pandemi COVID-19 ini berakhir,” tandasnya.

BERITA TERKAIT
Jakut Raih Prestasi Lomba Sekolah Sehat Tingkat Nasional

Jakut Raih Prestasi Lomba Sekolah Sehat Tingkat Nasional

Kamis, 14 November 2019 1978

Disdik Provinsi DKI Jakarta Perpanjang Pembelajaran di Rumah dan Meniadakan UN

Disdik Provinsi DKI Jakarta Perpanjang Pembelajaran di Rumah dan Meniadakan UN

Selasa, 24 Maret 2020 8829

Tim Pencegahan Corona Bersihkan Areal SMKN 40 dengan Cairan Disinfektan

Areal SMKN 40 Jakarta Disemprot Disinfektan

Selasa, 17 Maret 2020 4661

BERITA POPULER
Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Minggu, 25 Januari 2026 2567

Kominfo Jakut Gandeng Jakut Hub Perkuat Literasi Digital Generasi Muda

Sudin Kominfotik Jakut Berkolaborasi Tingkatkan Literasi Digital

Selasa, 27 Januari 2026 1206

Masa pembelajaran jarak jauh (PJJ) diperpanjang

Pramono Perpanjang Masa PJJ Sampai 1 Februari

Kamis, 29 Januari 2026 700

Cuaca berawan menaungi wilayah Jakarta hari ini

Cuaca Berawan Diprediksi Naungi Jakarta Hari Ini

Senin, 26 Januari 2026 1031

Pengendara motor mengenakan jas hujan melintas di jalan saat cuaca hujan

Hujan Bakal Basahi Jakarta Hari Ini

Rabu, 28 Januari 2026 681

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks