Komisi D Dukung Penambahan Instalasi Pengolahan Air Laut

Kamis, 14 Maret 2019 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Budhy Tristanto 1523

Komisi D DKI Dukung Pemprov DKI Tambah Rasio Instalasi SWRO di Kepulauan Seribu

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Komisi D Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD), mendukung upaya Pemprov DKI menambah Instalasi Pengolahan Air Laut dengan alat Sea Water Reverse Osmosis (SWRO) di tiga pulau di Kabupaten Kepulauan Seribu.

Kami sangat mendukung. Apalagi cakupan distribusinya nanti hingga ke Pulau Harapan,

Anggota Komisi D DPRD, Neneng Hasanah mengatakan, pembangunan tiga unit pengolahan air laut di Pulau Tidung, Lancang dan Pulau Kelapa ini sangat tepat untuk mengatasi permasalahan krisis air bersih di wilayah Kepulauan Seribu.

"Kami sangat mendukung. Apalagi cakupan distribusinya nanti hingga ke Pulau Harapan," ujar Neneng, Kamis (14/3).

Hal senada diutarakan anggota Komisi D lainnya, Yusriah Dzinnun. Menurut dia, saat ini warga di tiga pulau tersebut masih tergantung dengan pulau lainnya untuk mendapatkan air bersih.

Karena itu, lanjut Yusriah, pembangunan instalasi pengolahan air laut dengan teknologi SWRO di Pulau Lancang yang berkapasitas 1,5 liter per detik, Pulau Tidung 3 liter per detik, dan Pulau Kelapa berkapasitas 5 liter per detik, diharapkan dapat memenuhi kebutuhan air bersih warga.

"Kami harap pembangunan ini dilakukan secara masif dan berkelanjutan, sehingga pemenuhan atas kebutuhan air bersih dapat segera dirasakan warga Kepulauan Seribu," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Perbaikan Turap PHB Ciragil Rampung Dikerjakan

Perbaikan Turap Saluran PHB Ciragil Rampung

Selasa, 12 Maret 2019 3761

Petugas PPSU Cilincing Bangun Crossing di Taman Bakti

Petugas PPSU Cilincing Bangun Crossing di Taman Bakti

Jumat, 08 Maret 2019 2518

BERITA POPULER
Warga Diminta Waspadai ISPA di Musim Pancaroba

Warga Diminta Waspada ISPA di Musim Pancaroba

Kamis, 13 November 2025 1572

Gubernur Pramono memberikan keterangan di Balai Kota

Pramono Dukung Pempus Kaji Games Kekerasan Pasca-Ledakan di Sekolah

Senin, 10 November 2025 1767

Penanganan Korban ledakan SMAN 72 di RS Islam Jakarta Cempaka Putih

Korban Ledakan di SMAN 72 Terus Dapatkan Penanganan Medis, Sore Ini Terdata 28 Orang

Sabtu, 08 November 2025 1927

Temui Menko Airlangga, Pramono Usulkan Dua Proyek DKI Masuk PSN

Temui Menko Airlangga, Pramono Usulkan Dua Proyek DKI Masuk PSN

Senin, 10 November 2025 1075

Cuaca Berawan dan Gerimis Selimuti Jakarta

Cuaca Berawan dan Gerimis Selimuti Jakarta

Rabu, 12 November 2025 693

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks